Bakti Untuk Negeri, Bikers Brotherhood 1% MC Bagikan APD Ke Puskesmas Wanayasa

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dari rangkaian kegiatan sosial Bakti Untuk Negeri oleh klub otomotif Bikers Brotherhood 1% MC atas pandemi Covid-19, kini giliran Puskesmas Wanayasa yang disasar.

Klub otomotif terbesar di Indonesia ini menyumbangkan sejumlah Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis di Pusat Kesehatan Masyarakat tersebut.

“Ini merupakan kelanjutan dari rangkaian Bakti Untuk Negeri yang dipersembahkan BB 1% MC untuk tenaga medis di Kabupaten Purwakarta,” ucap Abah Aray, Vigilante BB 1% MC Indonesia, di Wanayasa, Jum’at (5/6/2020).

Baca Juga:  Polrestabes Bandung Kawal Ketat Proses Pelantikan Kepala Daerah

Sebelumnya, secara simbolis bantuan ini diberikan kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten yang diterima oleh Sekretaris Gugus Tugas sekaligus Sekda Purwakarta.

Bantuan kepada tenaga medis hari ini, diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Wanayasa beserta tenaga medis lainnya.

Baca Juga:  Bupati Ciamis: Harus Ada Tempat Karantina Khusus Bagi Pemudik

“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk Biker Brotherhood 1% MC melalui checkpoint Purwakarta dan klub CB Wanayasa. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai upaya antisipasi penanganan pandemi,” ucap Kepala Puskesmas Wanayasa, Andri Purwa Effendi.

Baca Juga:  Info Penting Bagi yang Lolos Seleksi CPNS Tahun 2019

Dirinya berharap perhatian kepada tenaga medis seperti itu tidak pernah surut. Karena disadari bahwa tenaga medis adalah pejuang dalam wabah seperti ini.

Untuk diketahui, kegiatan Bakti Untuk Negeri dari Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia ini merupakan kegiatan serentak secara nasional yang dilakukan oleh setiap chapter atau wilayah selama Pandemi Covid-19. (Red)