Dapat Arahan dari Mensos Risma, Balai Wyata Guna Penuhi Semua Produksi Dapur Umum

JABARNEWS | BANDUNG – Setelah mendapatkan arahan dari Menteri Sosial, Tri Rismaharini dari kunjungaanya ke dapur umum di balai Wyata Guna. Kini, sejumlah petugawai turut ikut serta membantu dalam produksi nasi kotak yang hendak didistribusikan. 

“Ketika dapat arahan, kami langsung bergerak memenuhi permintaan ibu menteri untuk mendistribusikan nasi kotak pagi ini,” ujar Sudarsono, Kepala Balai Wyata Guna, Rabu (14/7/2021).

Baca Juga:  Mengenang Sejarah, Dandim 0204 Deli Serdang Renovasi Tugu Merah Putih

Mensos Risma sempat meminta dapur umum Balai Wyata Guna memproduksi sebanyak 2000 nasi kotak. Namun, kata Sudarsono, mereka memproduksi lebih dari 2000 nasi kotak.

“Sampai sekarang sudah ada beberapa rumah sakit yang kami kirimkan nasi kotak, salahsatunya RSHS Bandung. Lalu, ada juga yang ke lembaga kesejahteraan sosial (LKS), warga, dan petugas PPKM,” katanya.

Terkait peralatan dapur yang sempat disinggung oleh Mensos Risma, Sudarsono menegaskan pihaknya sudah menambahkan dua unit mobil dapur umum. Dia menyebut ketika ada arahan untuk membuat pula nasi kotak, maka pihaknya langsung menambah dua unit mobil dapur umum lapangan.

Baca Juga:  Indonesia Menuju Pusat Industri Halal Dunia, Platform Digital Jadi Solusi

“Alhamdulillah sudah dipenuhi arahan-arahan bu Menteri. Kami kerahkan juga pegawai yang WFH untuk bantu di dapur umum,” ucapnya.

Ketika ditanyakan antisipasi perpanjangan PPKM darurat mengenai anggaran yang disediakan untuk dapur umum, Sudarsono mengatakan dana mencukupi dengan didukung oleh Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA).

Baca Juga:  Wajib Dibaca, Inilah Tips Aman Mengendarai Motor Bagi Jurnalis Wanita

“Sepanjang kami diperintagkan, pasti ada konsekuensi ke anggaran dan kami akan diskusikan alokasi anggarannya,” katanya.

Untuk hari ini nasi kotak yang disediakan dapur umum Balai Wyata Guna Bandung berisikan nasi, rendang, capcai, buah, telor, dan air mineral. (Yan)