Satgas Covid-19 Kota Bandung: Kasus Meningkat Mulai Oktober

Ilustrasi Pasien Covid-19 Varian Omicron. (Foto: GETTY IMAGES).

JABARNEWS | BANDUNG- Ketua Satuan Tugas (Satgas) Harian Covid-19 Kota Bandung, Asep Saeful Gufron mengungkapkan, peningkatan kasus Covid-19 di Kota Bandung terjadi mulai Oktober 2022.

Bahkan sejak 11 sampai 17 November 2022, penambahan kasus Covid-19 di Kota Bandung menyentuh angka 181 kasus dengan jumlah kasus aktif sebanyak 1.180 kasus.

Baca Juga:  Pemkot Bandung Akui Belum Ada Solusi, Usulkan Status Darurat Sampah Diperpanjang

Satgas Covid-19 pun memperkirakan kasus Covid-19, omicron sub varian XBB mencapai puncaknya pada Desember 2022 sampai Januari 2023.

“Saat ini, status positivity rate di Kota Bandung berada di angka 9,71 persen dengan level BOR di angka sekitar 21,03 persen dengan konversi 13 persen,” ungkap Asep Saeful Gufron, Bandung, Jumat, 18 November 2022.

Baca Juga:  Pengendalian Inflasi Pada Awal Tahun, Ini yang Dilakukan Pemkot Bandung