Palestina Tak Ada Di Gmaps, Warganet: Malu Atas Kelakuanmu Google!

JABARNEWS | BANDUNG – Warganet Arab menyuarkan lewat akun twitternya mengecam Google dan Apple karena Palestina dihapus dari Google Maps (Gmaps) dan Apple Maps.

Mereka menganggap tindakan tersebut memalukan, pemilik akun twitter @hassan_Sheikh4 memaparkan screenshot dua peta digital di mana satu peta menunjukkan Palestina sementara lainnya tidak menyebut adanya Palestina hanya menampilkan jalur Gaza, West Bank dan Jerusalem.

Baca Juga:  Cabai Merah dan Minyak Goreng Picu Inflasi 0,66 Persen, Begini Penjelasannya

“Malu atas kelakuanmu Google! Bagaimana bisa kamu mendukung Israel dan menghapus Palestina dari Google Maps,” tulisnya di Twitter, dilansir dari CNBC, Jumat (17/7/2020).

“Saya sudah cek Gmaps dan itu benar. Mereka telah menghapus Palestina sepenuhnya dari peta dunia,” ujar pengguna twitter lainnya seperti dikutip dari Express.

Baca Juga:  Driver Ojol Bisa Angkut Penumpang Lagi, Tapi Harus Pakai Ini

Ketika itu juru bicara Google mengatakan “tidak pernah ada label ‘Palestina’ di Google Maps.”

Seorang juru bicara Google lainnya mengatakan ada bug yang menghapus label untuk “Tepi Barat” dan ” Gaza.”

“Kami sedang bekerja dengan cepat untuk membawa label ini kembali ke area tersebut,” katanya.

Baca Juga:  Polri Pastikan Kabar Temuan Bunker Berisi Uang Rp900 Miliar di Rumah Sambo Tidak Benar

Express mengungkapkan tidak adanya Palestina ada kaitannya dengan pengakuan Palestina sebagai negara merdeka. Ada 138 anggota PBB yang akui Palestina sebagai negara merdeka.

Namun sebagian besar negara barat tidak mengakui kemerdekaan palestina. Salah satunya, Amerika Serikat (AS), yang merupakan kantor pusat Google dan Apple. (Red)