Begini Cara Strategi Bisnis Cafe Untuk Pemula

JABARNEWS | BANDUNG – Bisnis Cafe merupakan salah satu kuliner yang bisa kalian lakukan. Selain itu, biasanya cafe menjadi salah satu tempat nongkrong yang diminati para remaja.

Namun dalam persiapan membangun bisnis cafe, ada banyak hal yang Anda harus persiapkan selain lokasi usaha. Hal ini penting menjadi bahan pertimbangan karena daya jual utama dari bisnis cafe adalah kualitas makanan dan minumannya.

Oleh sebab itu dilansir dari banyak sumber kami berhasil merangkum beberapa hal yang mesti diketahui pemula dalam memulai bisnis cafe yakni:

Baca Juga:  Camat Jatiluhur Sediakan Kopi Gratis

Pertama. Sediakan Menu Makanan Unik – Secara umum setiap cafe memiliki satu atau dua main menu atau menu andalan yang hanya anda jual dan pastinya berbeda dengan tempat cafe yang lain. Keunikan ini akan menjadi daya jual usaha anda.

Menu tersebut juga harus unik tidak hanya dari namanya saja melainkan juga tampilan dan memiliki keotentikan yang membedakannya dari menu cafe lain. Hal ini perlu Anda pikirkan sejak awal mendirikan suatu bisnis cafe agar usaha Anda punya ciri khas tersendiri.

Baca Juga:  Karyawan Pabrik Ini Dilarang Sholat saat Jam Kerja

Kedua. Terapkan Strategi Marketing Secara Tepat – Dalam usaha apapun termasuk bisnis cafe untuk pemula, pemasaran perlu anda lakukan. Selain dengan menginformasikan tentang kafe Anda beserta menunya pada brosur, Anda juga bisa mengenalkan cafe Anda melalui sosial media. Instagram, Facebook dan WhatsApp khusus cafe bisa jadi alat promosi Anda.

Jika memang ada dana promosi lebih, agar sosial media cafe Anda semakin ramai Anda juga bisa mengadakan giveaway dengan syarat follow dan sebarkan informasi cafe pada sosial media customer Anda.

Baca Juga:  Ini Upaya Pemkot Bandung Pulihkan Ekonomi Pasca Dihantam Pandemi Covid-19

Ketiga. Pengadaan Bahan Baku Secara Grosir – Membeli bahan baku baik itu bahan baku untuk makanan atau minuman dari pedagang grosir dapat menjadi salah satu hal yang Anda lakukan untuk mendapatkan harga yang lebih murah.

Biasanya pembelian grosir dengan minimal pembelian tertentu akan mendapatkan harga miring. Menjalankan bisnis cafe untuk pemula juga harus meminimalisir pengeluaran biaya bahan baku dari sini. (Red)