Tiga Cemilan Sehat Cocok Dikonsumsi Sebagai Hidangan Penutup

JABARNEWS | BANDUNG – Cemilan sehat merupakan salah satu makanan yang bisa kalian konsumsi sebagai penunda rasa lapar, maupun sekedar mengisi waktu luang saat menonton film.

Banyak pakar kesehatan sekarang mengatakan bahwa selain tiga makanan sehat yakni sarapan, makan siang, dan makan malam, semua orang harus menikmati camilan sehat pada pagi dan sore hari juga.

Oleh sebab itu beberapa pilihan camilan sehat sebagai hidangan penutup usai makan:

Baca Juga:  JMPP Gelar Aksi Teatrikal di KPUD Cianjur, Ternyata Masalahnya Gara-gara Ini

Pertama. Buah Segar – Cemilan Sehat yang pertama yang cocok jadi hidangan penutup yakni Buah-buahan segar yang mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.

Disamping itu, kalian bisa pilih buah musiman seperti semangka, pir, atau jambu biji. Buah musiman rasanya akan lebih enak lantaran belum diawetkan atau diproses.

Baca Juga:  DPRD Jabar Sebut Anggaran Rutilahu 2020 Masih Kurang

Kedua. Coklat Hitam – Cemilan sehat sebagai hidangan penutup setelah makan berat selanjutnya yakni coklat hitam. Tahukah kamu bahwa dalam 15 gram coklat hitam, 86 persennya hanya memiliki kandungan 2 gram gula.

Tetapi, 15 gram dark coklat atau coklat hitam mempunyai rasa yang manis dan kaya akan flavonoid yang bisa membantu melindungi kesehatan jantung. Tentunya hal tersebut bisa dijadikan sebagai cemilan sehat.

Baca Juga:  Satpam RS Lira Medika Karawang Intimidasi Wartawan

Ketiga. Yogurt Yunani – Cemilan sehat sebagai hidangan penutup setelah makan berat lainnya yakni Yogurt Yunani. yogurt Yunani yang rendah lemak. Kamu bisa menambahkan kayu manis, lalu mengaduknya.

Dengan mengonsumsi yogurt Yunani akan memberi kamu kalsium yang bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama. Tentunya hal tersebut bisa kalian coba lakukan. (Red)