Tips Membuat Website Untuk Pemula, Simak!

Hal yang Harus Diperhatikan Saat Membuat Website

Ingin tahu apa itu domain dan bagaimana membangun website yang baik dan benar? Bagi Anda yang berencana untuk membangun website, pastikan Anda menyimak artikel ini hingga selesai. Karena di sini kami akan jelaskan tips membuat website yang baik dan benar.

Ada banyak hal yang perlu Anda perhatikan sebelum membuat website. Semua aspek penting yang perlu Anda perhatikan saat membuat website akan kami kupas secara tuntas. Berikut penjelasan lengkapnya.

Tentukan Tujuan Pembuatan Website

Sebelum mulai membuat website, ketahui terlebih dahulu jenis website yang Anda butuhkan. Tentukanlah tujuan untuk apa membuat website tersebut? Pasalnya hal ini sangat penting untuk menentukan arah pembuatan web ke depannya.

Ada beberapa tujuan pembuatan website yang umum dipilih. Adapun tujuannya yaitu untuk toko online, website pribadi, profile perusahaan, landing page, dan masih banyak lainnya.

Panduan Memilih Layanan Hosting

Sebelum kami jelaskan tentang domain, pertama-tama Anda wajib tahu apa itu hosting terlebih dahulu. Karena hosting merupakan layanan online yang digunakan untuk mengelola aplikasi maupun data web Anda.

Artinya, hosting adalah tempat menyimpan data-data website Anda agar bisa diakses secara online. Jadi, sangat penting untuk memilih hosting yang tepat agar performa website Anda lebih optimal. Berikut kami telah merangkum panduan memilih hosting yang tepat:

  1. Pilih layanan hosting yang memiliki kualitas performa server yang baik. Tujuannya agar website Anda mudah diakses atau tidak lelet.
  2. Memiliki layanan customer support 24 jam.
  3. Menawarkan pilihan paket dengan penawaran harga terjangkau.
  4. Memilih layanan hosting yang memiliki server di Indonesia.
  5. Menawarkan garansi uang kembali.
  6. Menyediakan fitur tambahan. Contohnya seperti fitur keamanan dan proteksi.

Kualitas hosting juga akan menentukan seberapa bagus kualitas website Anda. Contohnya jika Anda memilih hosting yang bermasalah, maka website Anda akan sulit diakses. Hal tersebut tentu saja akan berpengaruh pada kualitas website Anda.

Baca Juga:  Soal Menhub Positif Covid-19, Emil: Tak Ada Hubungannya Dengan Kertajati

Memilih Jenis Ekstensi dan Nama Domain

Sederhananya, domain adalah nama yang akan digunakan untuk mengakses website Anda. Contohnya www.namaanda.com. Contoh lain dari nama yang populer seperti www.google.com yang digunakan sebagai nama domain Google.

Sedangkan ekstensi domain yaitu seperti .com, .id, .net, .org, dan lainnya. Dengan mengenal jenis ekstensi dan nama domain, kini Anda sudah paham apa itu domain dan fungsinya.

Selanjutnya silahkan Anda pilih nama dan jenis domain sesuai keinginan. Namun ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat memilih nama domain agar lebih optimal. Berikut panduan memilih nama domain yang baik dan benar:

  1. Memilih nama yang pendek dan mudah diingat.
  2. Maksimal 3 kata.
  3. Menggunakan kata kunci yang relevan dengan website Anda.
  4. Tidak menggunakan tanda baca yang menyulitkan pembaca.

Kata kunci yang kami maksud di atas yaitu kata kunci yang banyak dicari. Contohnya jika Anda berjualan sepatu, maka bisa menggunakan nama domain dengan kata kunci seperti www.sepatumurahku.com, www.sepatumurahmu.com, dan sejenisnya.

Sementara itu, tanda baca yang kami maksud di antaranya seperti (-), (_), dan lainnya. Contoh nama website dengan tanda baca tersebut seperti www.sepatu_murah.com, www.sepatu-murah.com, dan sejenisnya.

Buatlah nama seperti berikut, www.facebook.com, www.google.com, dan lainnya. Nama tersebut singkat, tanpa tanda baca yang ‘aneh’, sederhana, dan mudah diingat.

Percantik Website dengan HTML dan CSS

Langkah selanjutnya setelah memilih hosting dan nama domain adalah mempersiapkan kemampuan mengolah HTML dan CSS. Kedua jenis bahasa pemrograman tersebut bisa Anda manfaatkan untuk mendesain website Anda.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Hari Ini Untuk Aries, Taurus dan Gemini: Cie Ada Yang Sedang Memperhatikanmu

HTML atau Hypertext Markup Language adalah bahasa pemrograman yang digunakan oleh hampir semua website di seluruh dunia. HTML merupakan markup language yang paling populer.

Sementara itu, CSS adalah bahasa pemrograman yang bisa Anda manfaatkan untuk mempercantik tampilan website. Sama seperti HTML, CSS digunakan hampir pada semua website yang ada di dunia.

Untuk mempelajari kedua bahasa pemrograman tersebut memang tidak bisa secara instan. Bagi Anda yang ingin hasil instan bisa menggunakan jasa desain atau membeli desain maupun layout.

Tips Memilih Desain Website yang Tepat

Semakin bagus tampilan website ternyata belum tentu bagus untuk performanya. Pasalnya, desain yang terlalu banyak menggunakan elemen akan membuat website tersebut menjadi lambat. Karena website yang lambat justru berpotensi membuat para pengunjung kabur.

Maka dari itu, pastikanlah Anda memilih desain yang tepat, yaitu jenis website yang dapat mengoptimalkan kecepatan website. Dengan begitu, para pengunjung bisa mengaksesnya secara nyaman tanpa proses loading yang lambat.

Pilihlah jenis layout atau desain yang SEO friendly. Pasalnya, desain atau layout yang SEO friendly biasanya sudah dioptimalkan agar mudah diakses.

Selain kecepatan, perhatikan juga desain yang responsif. Maksud responsif di sini yaitu bisa diakses menggunakan berbagai perangkat, mulai dari PC (personal computer), smartphone, maupun tablet.

Desain yang responsif membantu mengoptimalkan kenyamanan para pengunjung website Anda. Dengan begitu, pengunjung bisa mengakses website Anda melalui berbagai perangkat.

Membuat Website Melalui Platform CMS

CMS atau Content Manajemen System adalah platform untuk membuat website atau blog. Salah satu contoh yang paling populer yaitu seperti WordPress. Untuk pemula, buatlah website melalui CMS seperti WordPress agar lebih mudah dibuat.

Bahkan saat ini beberapa layanan hosting telah menyediakan berbagai kemudahan pembuatan website melalui CMS. Kemudahan tersebut salah satunya seperti pembuatan website tanpa harus melakukan coding.

Baca Juga:  Pria Paruh Baya Asal Bekasi Tikam Pemuda Hingga Tewas

Membuat website tanpa coding tentu akan membantu memudahkan proses pembuatan website bagi para pemula. Metode ini juga cocok untuk website pribadi, toko online, dan lainnya.

Melindungi Website dengan SSL

SSL atau Secure Socket Layer merupakan sebuah perlindungan wajib untuk melindungi jutaan transaksi online. SSL berfungsi sebagai ‘pagar’ yang akan melindungi website Anda dari potensi pencurian data.

Terlebih jika Anda menggunakan website tersebut untuk kebutuhan bisnis online. Maka untuk melindungi data sensitif Anda, diperlukan sebuah pengaman khusus yang akan menjaga web dari hal-hal yang tidak Anda inginkan.

Belajar SEO (Search Engine Optimization)

Jika website Anda sudah online dan bisa diakses, hal selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah mempelajari SEO. Belajarlah dasar-dasar SEO yang berfungsi untuk meningkatkan traffic web agar situs Anda memiliki banyak pengunjung.

SEO sendiri terbagi menjadi dua bagian, yaitu SEO on page dan SEO off page. Pelajari keduanya agar performa website Anda menjadi lebih baik.

SEO memungkinkan website Anda untuk bisa tampil di halaman utama mesin pencari seperti Google.

Dengan SEO, website Anda akan mudah ditemukan oleh banyak orang. Teknik SEO bahkan sangat wajib untuk website yang bersifat komersial.

Kesimpulan

Pemula yang belum berpengalaman membuat website saat ini berkesempatan untuk memiliki website yang bagus. Pasalnya, ada banyak kemudahan yang bisa Anda manfaatkan untuk membuatnya seperti tips yang kami bagikan di atas.

Sudah tahu apa itu domain dan hosting? Yuk, langsung buat website sekarang juga. Pilih layanan hosting yang kredibel untuk memulainya. Pastikan juga hosting yang Anda pilih memiliki performa yang bagus. (Adv)