SMAN 1 Purwakarta Akan Terapkan SPP Gotong Royong

JABAR NEWS | PURWAKARTA – Perubahan kewenangan tata kelola Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kota kepada Dinas Pendidikan Provinsi sebagaimana diatur dalam Undang -Undang no 32/2014 tentang Pemerintahan Daerah, dimungkinkan adanya beberapa perubahan, salah satunya akan adanya pembayaran SPP.

Kepala SMAN 1 Purwakarta Asep Mulyana mengatakan sebelum adanya perubahan tata kelola, setiap siswa menerima tiga bantuan. Pertama dari Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dari Pusat, Kedua, BDSS dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Purwakarta dan Ketiga dari Provinsi yaitu dana Bantuan Pendidikan Menengah Universal (BPMU).

“Tiga bantuan itu memiliki fungsi anggaran yang berbeda, BOS untuk kebutuhan operasional sekolah dlm belanja barang dan jasa. BPMU diprioritaskan utk belanja pegawai/guru honorer, BDSS utk belanja pegawai, belanja barang dan jasa, dan belanja investasi,” kata Asep saat ditemui Senin (16/01/2017) diruang kerjanya.

Baca Juga:  Kapolres Bandung Monitoring Empat Daerah Rawan Banjir

Jika pemindahan tata kelola SMA/SMK sudah berada di tangan provinsi, sekolah hanya akan menerima dua bantuan yaitu BOS dari Pusat dan dana BPMU Provinsi. Untuk penerapan pembayaran SPP kemungkinan akan dilaksanakan awal tahun ajaran baru nanti

“Kan kita sudah tidak ditangani Kabupaten lagi jadi hanya menerima dua. Dari situ, kemungkinan akan adanya kekurangan biaya operasional guna mendukung proses belajar mengajar disekolah,” ujar Asep.

Asep menjelaskan, jika memang nanti SMAN 1 Purwakarta harus memungut SPP kepada siswa – siswinya, SPP setiap siswa nantinya tidak akan sama karena akan disesuaikan dengan kemampuan orang tua siswa, untuk besaran SPP itu sendiri Asep belum memastikan karena masih menunggu intruksi dari Pemerintah Provinsi.

Baca Juga:  Inilah Keutamaan Puasa Dzulhijjah Jelang Hari Raya Idul Adha 2022, Kalian Sudah Tahu?

“Nanti disini kita akan menerapkan SPP gotong royong dimana yang mampu membantu yang kurang mampu sehingga besaran SPP nantinya berbeda,” jelas Asep.

Selain itu, Asep menambahkan, untuk menentukan berapa besaran SPP akan ditentukan melalui rapat Komite karena pada dasarnya SPP itu sendiri akan dikelola oleh Komite dan pihak sekolah hanya bertugas mengajukan untuk kebutuhan siswa itu sendiri.

“Untuk uang SPP akan dikelola oleh Komite karena pihak Kita hanya boleh mengelola uang yang bersumber dari Pemerintah,” tambahnya.

Asep mengungkapkan, kendati saat ini SMAN 1 Purwakarta sudah dikelola pihak Provinsi Jawa Barat, Dirinya tetap berharap Pemerintah Kabupaten Purwakarta tetap bisa menganggarkan bantuan melalui APBD bagi SMAN dan SMKN yang ada di Purwakarta agar pembayaran SPP bagi siswa tidak ada karena sudah tercukupi seperti yang terjadi selama ini dimana tidak adanya pembayaran SPP dan itu sangat membantu masyarakat.

Baca Juga:  Tiga Ide Menu Diet Sehat, Bisa Dibuat Di Rumah

Untuk diketahui, Peralihan pengelolaan didasarkan pada UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah pengganti UU Nomor 32 Tahun 2004 bahwa manajemen pengelolaan SMA dan SMK berada di tangan Pemerintah Provinsi. Sementara Pemerintah Kabupaten kota hanya menangani Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Penyerahan pengelolaan itu meliputi tiga hal, yakni Aset, Sumber Daya Manusia (SDM) serta Keuangan. Dari sisi aset, akan ada pelimpahan aset SMA dan SMK se-Purwakarta ke Provinsi. Sedangkan dari sisi SDM, seluruh guru dan tenaga pendidik jenjang SMA/SMK akan berada di bawah tanggung jawab pihak provinsi, termasuk status kepegawaiannya, proses sertifikasi hingga pengelolaan Tunjangan Pokok Pendidik (TPP). (Zal)

Jabar News | Berita Jawa Barat