KPU Purwakarta Terima Ribuan Kertas Suara Pileg

JABARNEWS | PURWAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purwakarta menerima 4.235 dus berisi surat suara, Kamis (14/2/2019). Hal tersebut diungkapkan Ketua KPU Purwakarta, Ahmad Ikhsan Faturrahman saat dihubungi melalui selulernya, Jumat (15/2/2019).

“Ribuan dus itu terdiri dari surat suara untuk DPR RI sebanyak, 1.404 dus, lalu ada 1.404 dus untuk DPRD Provinsi, dan yang paling banyak adalah dus berisi surat suara untuk DPRD Kabupaten, sebanyak 1.427 dus. Surat suara itu isimpan di tTempat penyimpanan logistik pemilu di GOR Purnawarman, Sindangkasih, Purwakarta,” ujarnya.

Baca Juga:  Polisi Berlakukan One Way Menuju Pantai Palabuhanratu Sukabumi

Ia menambahkan, surat suara keperluan pemilihan anggota legislatif (Pileg) itu dikirim dari Bandung, menggunakan lima truk kontrak. Dalam setiap dus tersebut berisi 500 lembar surat suara.

“Artinya sudah ada sekitar 2.117.500 lembar suara yang telah terima hari ini, terdiri dari surat suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi Jawa Barat, dan DPRD Kabupaten Purwakarta,” kata Ikhsan.

Menurutnya, kebutuhan surat suara untuk Pemilu 2019 di wilayah Purwakarta adalah 3.512.214 surat suara.

Baca Juga:  Kandungan Merkuri Di Situ Cisanti Berasal Dari Pupuk Anorganik

“Jutaan surat suara itu terdiri dari 1.401.684 surat suara untuk Pilpres dan DPD RI, serta 2.110.530 surat suara untuk DPRI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten,” ujarnya.

Dia menjelaskan, penyimpanan surat suara itu berada di GOR Purnawarman milik Pemerintah Daerah Purwakarta.

Mengenai pengamanan surat penting tersebut, pihak KPU mengaku telah berkoordinasi dengan jajaran Polres Purwakarta maupun Pemda.

Meski hanya dipagari oleh seng dan terkesan seadanya, Ikhsan berdalih hal tersebut sudah dirasa cukup layak. Sebab, dirinya pun telah mempercayakan perihak keamanan surat suara kepada kepolisian.

Baca Juga:  Lowongan 1.386 Formasi PPPK di Purwakarta Segera Dibuka, Buruan Cek Disini!

“Kami sudah koordinasi dengan Polres maupun Pemda setempat, pemilihan GOR ini adalah karena dari banyak rekomendasi tempat, disinilah yang paling layak,” ujar Ikhsan.

Ikhsan menyebutkan, karena telah menjadi tempat penyimpanan surat suara, maka kini GOR Purnawarman menjadi tempat penting.

“Oleh karena itu, keamanan sekitar menjadi nomor satu. Akan ada pihak Kepolisian, TNI, dan Satpol PP yang siap mengamankan surat suara untuk Pemilu nanti,” pungkasnya. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat