Gedung Sate

Waspada Covid-19, Ridwan Kamil: Bupati dan Wali Kota Tidak Bisa Berleha-leha

×

Waspada Covid-19, Ridwan Kamil: Bupati dan Wali Kota Tidak Bisa Berleha-leha

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Jawa Barat, Ridwan Kamil menegaskan Bupati dan Wakil Kota untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menangani kasus Covid-19.

Pasalnya, kasus Covid-19 saat ini masih terus meningkat, sehingga kepala daerah diharapkan tetap menjaga kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19 ini.

Baca Juga:  Kapolda Jabar Dicopot Terkait Prokes, Ridwan Kamil Puji Rudy Sufahriadi

“Ada kejadian peningkatan kasus yang harus di waspadai ini saya sudah sampaikan kepada Bupati walikota untuk meningkatkan kewaspadaan dan tingaktak pengetesan yang lebih masif,” kata Emil, sapaan akrabnya saat jumpa pers di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jumat (3/7/2020).

Baca Juga:  Resmi Jadi Relawan Vaksin Covid-19, Ridwan Kamil: Tidak Ada Istilah Dikorbankan

Menurutnya, beberapa daerah di Jawa Barat sudah mengalami penurunan status zona kewaspadaan Covid-19. Sampai 24 Juni lanjutnya, jumlah yang hijau ada satu, yaitu Kota Sukabumi. Yang biru 10 kabupaten/kota, yang kuning 16 kabupaten.

Baca Juga:  Yuk Berburu Kuliner Nusantara di Festival Indonesia Kaya Rasa

“Saya sudah sampaikan kepada walikota Bupati ini tidak bisa berleha-leha gak bisa diam-diam saja kita harus tingkatkan kewaspadaan karena kasus Covid-19 akan panjang urusanya. Kita sudah 3 bulan seperti ini sehingga tingkat kewaspadaan terhadap Covid-19 jagan sampai turun,” tutupnya. (RNU)

Tinggalkan Balasan