Pastikan Imlek 2022 di Purwakarta Berjalan Aman, Sejumlah Personel Disiagakan

Perayaan Imlek di Kabupaten Purwakarta beberapa waktu lalu. (Foto: Gin/Jabarnews)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Jelang perayaan ibadah dan Tahun Baru Imlek 2573 yang jatuh pada 1 Februari 2022, Kepolisian Resort (Polres) Purwakarta bakal menerjunkan 15 personel untuk pengamanan di Vihara budi Asih, yang berada di Jalan Ahmad Yani No.6, Kelurahan Nagri Tengah Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Pengabdian, Mata Garuda Motivasi Siswa Mengejar Mimpi

Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kabag Ops, Kompol Jhonson Madui, mengatakan, di wilayah hukum Polres Purwakarta hanya ada satu tempat ibadah yang akan merayakan tahun baru Imlek, yakni Vihara Sentibio atau Vihara Budi Asih.

“Untuk di Purwakarta hanya ada satu Kelenteng jadi pengamanan dipusatkan di sekitar Kelenteng Budi Asih. Dari Polri menurunkan 15 personel bergabung dengan personel TNI, Satpol PP, Dinkes, serta unsur lain,” ucap Jhonson, saat dihubungi melalui telepon selulernya, pada Senin, 31 Januari 2022.

Baca Juga:  Pohon Tumbang Terjadi di Jalur Cipanas-Cianjur, Arus Lalulintas Terganggu

Dijelaskannya, untuk pengamanan imlek, personel akan siagakan, sesuai dengan rencana kegiatan tidak ada yang menojol.

“Tak ada kegiatan yang menonjol, hanya kegiatan persembahyangan di Vihara Budi Asih, sekitar pukul 19.00 WIB. Selanjutnya personel akan lakukan patroli antisipasi Kamtibmas,” Ungkap Jhonson.

Baca Juga:  Pengrajin Tahu Tempe Purwakarta Mogok, Warga Kesal Keliling Pasar Tanpa Hasil