JABARNEWS | BOGOR – Anak SMA di Bogor menghadirkan inovasi pendidikan berbasis kecerdasan buatan (AI) yang mampu mengubah cara siswa belajar dan mendukung guru dalam mengajar.
Aplikasi bernama SoLearn ini membawa SMAN 2 Cibinong Kabupaten Bogor meraih juara 1 AI Hackathon Competition Tingkat Jawa Barat 2025.
Proyek Learn2Earn yang digarap Restu Hidayat (XII-B1), Eskisan Oktri Femista (XI-D2), Bintang Alif Putra S (XI-B2), dan Rifqi Putra (XI-E1) dinobatkan sebagai yang terbaik. Kompetisi yang digelar Prestasi Junior Indonesia (PJI) bersama Amazon Web Services (AWS) itu berlangsung di Novotel Kota Bandung, Sabtu (25/8/2025).
Asisten Belajar Cerdas untuk Siswa dan Guru
SoLearn dirancang untuk menjawab tantangan pendidikan di sekolah. Aplikasi ini berfungsi sebagai asisten pembelajaran cerdas yang membantu siswa belajar lebih efektif dan metode guru mengajar lebih interaktif.