Daerah

ICICP 2025 di Unjani, Ratusan Pakar Psikologi Dunia Bahas Self-Efficacy

×

ICICP 2025 di Unjani, Ratusan Pakar Psikologi Dunia Bahas Self-Efficacy

Sebarkan artikel ini
Unjani
Conference of Indigenous and Cultural Psychology (ICICP) 2025, yang digelar pada 4-6 Agustus 2025. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | CIMAHI – Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) resmi menjadi tuan rumah 12th International Conference of Indigenous and Cultural Psychology (ICICP) 2025, yang digelar pada 4-6 Agustus 2025.

Ajang bergengsi ini mempertemukan ratusan pakar psikologi internasional untuk membahas perkembangan psikologi ulayat dan memperingati 100 tahun kontribusi ilmuwan ternama Albert Bandura, pelopor teori Self-Efficacy.

Baca Juga:  Apartemen Transit Pemprov Jabar Disebut Jadi Solusi Tempat Tinggal Masyarakat Bawah

Dekan Fakultas Psikologi Unjani, Brigjen TNI (Purn) Dr. Eri Radityawara Hidayat, menegaskan bahwa konferensi kali ini menjadi momentum penting untuk menggaungkan kekayaan psikologi ketimuran.

Baca Juga:  Soal ASN Nyalon Pilkada, Bey Machmudin: Ikuti Aturan Main!

“Indonesia yang kaya akan etnis dan budaya memiliki karakter psikologis unik. Teori-teori ini perlu digaungkan ke dunia internasional,” ujarnya di Auditorium Unjani.

Baca Juga:  RSC Cirebon Gelar Caruban Scooter Days 2017

Mengusung tema besar “Leadership, Organization, Health, Sustainability in the Global Context: Promoting Human Agency for the Self, Family, School, Community, Society, and Environment”, konferensi ini dihadiri lebih dari 300 peserta dari dalam dan luar negeri.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2