Niat Cari ikan, Seorang Bocah berusia 11 Tahun Tewas Tenggelam di Danau Cirata

JABARNEWS | PURWAKARTA – Niat awalnya mencari ikan di bersama bersama saudara dan pamannya, seorang bocah berusia 11 tahun ditemukan tewas tenggelam di Danau Cirata tepatnya di Kampung Nangkod Desa Citamiang, Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta.

Diketahui, korban bernama Opan Darmui warga kampung Cilulumpang, Desa Citamiang, Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta.

Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kapolsek Maniis, AKP Suparlan menyebutkan, pihaknya mendapatkan laporan dari aparatur Desa bahwa ada anak tenggelam di genangan Waduk Cirata, Selasa, 16 November 2021 sekitar pukul 13.00 WIB.

Baca Juga:  Terminal Leuwipanjang Kota Bandung Bakal Disulap Jadi Bandara, Ini Kata Yana Mulyana

Baca Juga: Kondisi Terkini Ari Lasso Usai Kemoterapi: Saya Sudah Gundul

Baca Juga: Densus 88 Tangkap Tiga Terduga Teroris Kelompok JI di Bekasi, Ada Yang Berprofesi Dosen

“Anggotanya kemudian meluncur ke lokasi yang dimaksud untuk membantu proses pencarian. Korban sendiri dilaporkan tenggelam saat ikut mencari ikan bersama saudara dan pamannya di Danau Cirata,” ucap Suparlan, saat dihubungi melalui telepon selulernya.

Baca Juga: Kisah Abah Endang, Tukang Las Keliling Dari Purwakarta dan Kecintaan Terhadap Motor Vespa Tua

Baca Juga:  Perbaikan Jalan yang Amblas di Wilayah Selatan Cianjur Ditargetkan Selesai Agustus 2022

Baca Juga: Yayasan Hade Rancage Citalaga Gelar Penguatan Moderasi Beragama di Purwakarta

Ia menjelaskan, awalnya sekira pukul 12.00 WIB, korban bersama saudaranya bernama Agil (11) dan pamannya bernama Anang (60) pergi ke Danau Cirata untuk mencari ikan dengan jala menggunakan Rakit di Danau Cirata.

“Saat di rakit korban terpeleset dan jatuh ke danau lalu tenggelam. Mengetahui saudaranya terjatuh ke Danau Cirata, Agil langsung memberitahukan hal tersebut kepada Pamannya,” jelas Suparlan.

Kemudian, kata dia, saat mengetahui keponakannya tenggelam, Anang yang merupakan paman korban langsung menyelam dan mencari korban.

Baca Juga:  Peredaran Narkoba di Garut Gawat Darurat, Rudy Gunawan: Saya Mohon Bantuannya...

“Saat itu korban ditemukan oleh pamannya sudah dalam keadaan meninggal dunia dan langsung di bawa ke pinggir danau,” ucapnya.

Baca Juga: Rajekshah Salurkan Bantuan 2 Ton Beras Untuk Korban Banjir di Serdang Bedagai

Selanjutnya, lanjut dia, korban dievakuasi ke rumah duka yang berada di kampung Cilulumpang Rt. 03/02 Desa Citamiang, Kecamatan Maniis Kabupaten Purwakarta.

“Korban lalu dievakuasi dan dibawa ke keluarganya untuk kemudian dimandikan dan dimakamkan,” pungkasnya. (Gin)