Daerah

Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Siap Diperluas, Sasar Anak Putus Sekolah hingga Belum Sekolah

×

Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Siap Diperluas, Sasar Anak Putus Sekolah hingga Belum Sekolah

Sebarkan artikel ini
Sekda Jabar Herman Suryatman meninjau proses sertifikasi SLHS di SPPG Jawa Barat.
Petugas SPPG sedang menyiapkan makan bergizi gratis (Foto: Indonesia.go.id)

Data sementara Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi mencatat jumlah anak yang belum dan tidak bersekolah mencapai lebih dari 36 ribu anak. Angka ini akan ditindaklanjuti melalui pendataan dan verifikasi berjenjang hingga tingkat kecamatan dan desa.

“Karena itu para camat diminta melakukan pendataan di wilayah masing-masing dan memverifikasi langsung kondisi anak-anak yang belum terlayani pendidikan formal. Pendataan ini tidak hanya dilakukan di Kabupaten Bekasi, tetapi juga serentak secara nasional,” kata Fadly.

Baca Juga:  Ramalan Cuaca Jawa Barat Kamis 22 Juni 2023

Ia menjelaskan, kelompok anak yang belum dan tidak bersekolah di Kabupaten Bekasi terbagi dalam tiga kategori. Pertama, anak yang belum pernah mengenyam pendidikan formal, umumnya berusia 0 hingga 6 tahun.

Baca Juga:  Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi Butuh Anggaran Fantastis, Segini Loh Jumlahnya

“Kedua, anak yang tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya, seperti lulusan SD yang tidak melanjutkan ke SMP atau lulusan SMP yang tidak melanjutkan ke SMA, yang sebagian besar dipengaruhi faktor ekonomi. Ketiga, anak yang mengalami putus sekolah karena kondisi atau permasalahan tertentu,” ujarnya.

Baca Juga:  Pemkot Bandung Fokus Tangani Timbulan Sampah, Edukasi Masyarakat Ditunda Sementara
Pages ( 2 of 3 ): 1 2 3