Daerah

Tagana Ingatkan Bahaya Pantai Selatan Tasikmalaya, Ombak Besar hingga Banjir Rob Harus Diwaspadai

×

Tagana Ingatkan Bahaya Pantai Selatan Tasikmalaya, Ombak Besar hingga Banjir Rob Harus Diwaspadai

Sebarkan artikel ini
Pantai Kelang
Ilustrasi pantai selatan. (Foto: Dok. JabarNews).

“Memang rawan sekali, kecuali di lokasi yang sudah dinyatakan aman untuk berenang, seperti Pantai Sindangkerta,” katanya.

Ia menjelaskan, Pantai Sindangkerta memiliki karakteristik berbeda dibandingkan pantai lain di selatan Tasikmalaya. Kawasan tersebut tidak langsung menghadap laut lepas dan dilindungi batu karang di sepanjang bibir pantai yang telah dimodifikasi sehingga lebih aman untuk wisata air.

Baca Juga:  Kesal dengan Pabrik Kerupuk di Sukabumi, Warga Pasang Portal

Sementara itu, kawasan pantai lainnya dinilai memiliki tingkat risiko tinggi. Jembar mencontohkan Pantai Pamayangsari, yang merupakan kawasan dermaga nelayan dan langsung berhadapan dengan perairan dalam.

Baca Juga:  Sekda Jabar Janji Sampaikan Aspirasi Demo DPRD ke Pemerintah Pusat

“Di Pamayangsari itu kawasan dermaga nelayan, jadi langsung ke laut dalam. Risikonya tinggi,” ujarnya.

Peringatan tersebut disampaikan menyusul insiden kecelakaan laut yang terjadi di Pantai Pamayangsari pada Minggu (11/1), di mana seorang wisatawan dilaporkan meninggal dunia setelah terseret ombak.

Baca Juga:  Darma Wijaya Imbau Masyarakat Serdang Bedagai Waspada Banjir dan Longsor
Pages ( 2 of 3 ): 1 2 3