Daerah

Uu Ruzhanul Ulum Tegaskan Jabar Adalah Provinsi Paling Toleran, Ini Buktinya

×

Uu Ruzhanul Ulum Tegaskan Jabar Adalah Provinsi Paling Toleran, Ini Buktinya

Sebarkan artikel ini
Uu Ruzhanul Ulum. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | SUKABUMI – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan bahwa Jabar merupakan provinsi yang toleran. Dengan jumlah penduduk nyaris 50 juta jiwa dan beragam, kondusivitas Jabar tetap terjaga dan masyarakatnya terkenal ramah.

Baca Juga:  Ratusan Personel Gabungan Disiagakan di Seluruh TPS se-Kota Sukabumi

“Tuhan menciptakan manusia bermacam-macam, termasuk kesukaannya berbeda. Tapi kita siap beda, kita siap bersatu,” kata Uu Ruzhanul Ulum saat bertemu dengan Tokoh Masyarakat Sukabumi di Pendopo Kota Sukabumi, Jumat (26/8/2022).

Baca Juga:  Ketemu Tokoh Masyarakat di Garut, Bey Machmudin Ingin Pemilu Berjalan Aman dan Lancar

Menurut Uu Ruzhanul Ulum, banyak perantau yang berkarier di Jabar dengan budaya dan kepercayaan berbeda. Situasi tersebut justru menambah khazanah Jawa Barat.

Baca Juga:  Longsor Timpa Rumah di Citamiang Kota Sukabumi, Satu Keluarga Alami Luka

“Di Jawa Barat, mau usaha silakan, mau berpolitik silakan. Oleh karena itu, Jawa Barat toleran,” ucapnya.

“Siap beda untuk bersatu. Itulah kebersamaan. Kita siap beda, maka kebersamaan terjalin,” tambahnya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan