DPRD Jabar

Anggota DPRD Jabar Ini Desak Pemprov Segera Perbaiki Jalan Tanjungpura-Rengasdengklok

×

Anggota DPRD Jabar Ini Desak Pemprov Segera Perbaiki Jalan Tanjungpura-Rengasdengklok

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Ihsanudin. (Foto: Istimewa).
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Ihsanudin. (Foto: Istimewa).

Jalan ini menjadi saksi sejarah Peristiwa Rengasdengklok. Peristiwa ini memiliki keterkaitan kuat terhadap pengumuman proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

“Di sinilah jalan bersejarah menjelang detik-detik Kemerdekaan RI. Di mana para pemuda mengamankan Soekarno-Hatta dan memaksa untuk segera memproklamirkan kemerdekaan Indonesia. Karena itu Pemprov. Jabar tidak boleh abai atas heroisme dan peran kesejarahan Kota Pangkal Perjuangan ini,” tuturnya.

Baca Juga:  HUT ke-78, DPRD Jabar Apresiasi Kinerja Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum

Ihsanudin menyampaikan, Pemprov Jabar harus bergerak cepat untuk memperbaiki jalan tersebut, sama seperti kerja cepat pembangunan Alun-alun Karawang. Anggota dewan yang dikenal pro rakyat ini mengingatkan bahwa infrastruktur jalan merupakan kebutuhan mendasar masyarakat.

Baca Juga:  Jalan Ambles di Tasikmalaya, DPRD Jabar Dorong Pemerintah Alokasikan Anggaran Tak Terduga untuk Bencana

“Kami dari dewan selalu mengingatkan Pak Gubernur, untuk lebih memperhatikan dan fokus terhadap kebutuhan dasar masyarakat, seperti infrastruktur jalan ini. Jangan malah hanya fokus menata perkotaan dan alun-alun, masyarakat pelosok pun sama pentingnya untuk dilayani,” kata Ihsanudin.

Baca Juga:  DPRD Jabar Minta Dukungan DPD RI Cabut Moratorium Daerah ke Pemerintah Pusat

Anggota dewan dari daerah pemilihan Kabupaten Karawang dan Purwakarta ini mengatakan perbaikan jalan ini harus segera dikerjakan, jangan sampai menunggu kerusakannya bertambah lebih parah.

Pages ( 2 of 3 ): 1 2 3

Tinggalkan Balasan