DPRD Jabar

DPRD Jabar dan Parlemen Shizouka Jepang Perkuat Kerjasama Industri Otomotif hingga Wisata Pendidikan

×

DPRD Jabar dan Parlemen Shizouka Jepang Perkuat Kerjasama Industri Otomotif hingga Wisata Pendidikan

Sebarkan artikel ini
DPRD Jabar-Jepang
DPRD Jabar dan Parlemen Shizouka Jepang Perkuat Kerjasama Industri Otomotif hingga Wisata Pendidikan. (Foto: Istimewa).

Buky menjelaskan bahwa Jepang tengah menghadapi kekurangan tenaga pengemudi profesional, sementara Indonesia memiliki kesamaan sistem mengemudi (setir kanan) yang menjadi nilai tambah.

“Tadi dibicarakan kemungkinan akan diadakan program pelatihan khusus untuk calon sopir asal Indonesia yang ingin bekerja di Jepang,” ungkapnya.

Baca Juga:  Soal Tunjangan Perumahan, DPRD Jawa Barat Siap Dievaluasi Kemendagri

Selain industri dan ketenagakerjaan, delegasi Shizouka juga mengusulkan pengembangan wisata pendidikan di Geopark Ciletuh, Kabupaten Sukabumi, yang dinilai memiliki potensi besar sebagai destinasi internasional berbasis konservasi dan edukasi. Kerjasama di sektor pendidikan dan kebudayaan pun menjadi perhatian utama dalam agenda pertemuan tersebut.

Baca Juga:  Zaini Shofari: Program CKG Harus Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat

“Mudah-mudahan rencana kerjasama ini bisa segera ditindaklanjuti. Tahun ini fokus kita memang masih pada penanggulangan bencana dan diplomasi kebudayaan, namun sektor lain seperti pariwisata dan pendidikan perlu diperluas,” jelas Buky.

Baca Juga:  Ribuan Aset Pemprov Jabar Belum Bersertifikat, Erwan Setiawan Target Rampung 2027

Ia menambahkan, DPRD Jawa Barat mendukung penuh setiap langkah kerjasama yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pages ( 2 of 3 ): 1 2 3