SMKN 10 Garut Juarai Voli Se-Kabupaten

JABARNEWS | GARUT– Sorak gembira terlihat dari tim Sekolah menengah kejuruan Negeri ( SMKN ) 10 Garut. Pasalnya sekolah mereka berhasil menyandingkan gelar juara putra dan putri pada kompetisi bola voli antar SMK se-Kabupaten Garut.

Tim putra menundukkan SMKN 9 Garut dengan skor telak sementara tim Putri mengguli SMKN 1 Garut di putaran final. Dengan Hasil ini SMKN 10 Garut mewakili kabupaten Garut di tingkat Provinsi Jawa Barat Sabtu, (21/4/2018).

Baca Juga:  Perempat Final Piala Menpora, Supardi Nasir Kembali Perkuat Persib

Dikatakan atlit SMKN 10 Garut, Wahid siswa kelas X yang ikut mengantarkan tim mereka juara , keberhasilan sekolahnya memang sudah melalui latihan yang serius. Sekolah ini sempat menjadi wakil Jawa Barat di kejuaraan nasional, dan terahir menjadi jawara di kejuaraan bola voli se-Priangan.

Wahid menambahkan keberhasilan mereka tak lepas dari pelatih yang handal dan berpengalaman, tak lain adalah Dudi Iskandar, S.Pd. ” Ditangannya kami bisa berprestasi”, ujar Wahid pada Jabarnews Minggu, (22/4/2018).

Baca Juga:  Inilah Arti Kode Segitiga pada Kemasan Plastik

Penanggung jawab tim sekaligus Kepala SMKN 10 Garut, H.Apip Saeful Bahri, S.Pd., MM mengaku bersyukur sekolahnya bisa juara. Pelaksanaan lomba juga berjalan lancar tanpa hambatan yang berarti.

“Pihak sekolah mengucapkan terimakasih pada anak-anak yang bersemangat dan berjasa mengharumkan sekolah. Lawan yang dihadapi juga tidak enteng,”ungkapnya.

Baca Juga:  Penjabat Bupati Purwakarta Lepas 404 Calon Jemaah Haji

Dari torehan prestasi itu, H. Apip menuturkan Sekolah akan memberikan beasiswa pada seluruh pemainnya. Tentu juga tak lupa memberikan penghargaan untuk Guru Olahraga yang melatih voli, Pak Iskandar yang masih honorer tapi kegigihannya patut diteladani. (Tgr)

Jabarnews | Berita Jawa Barat