Tol Cipali Masih Diberlakukan One Way

JABARNEWS | MAJALENGKA – ‎Untuk memudahkan dan mengurai kemacetan parah, jalur Tol Cipali kini diberlakukan One Way. Situasi tersebut telah terjadi sejak pagi, mengingat volume kendaraan yang lewat sangat padat. Situasi tersebut digunakan mengingat sangat mendesak dan kebutuhan, berdasarkan banyaknya pemudik dari arah Jawa Tengah, Jawa Timur yang mau kembali ke perantauannya.

‎Kapolres Majalengka AKBP Noviana Tursanurohmad, bahkan langsung terjun ke lapangan guna mengecek kondisi arus lalu lintas di Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali ) diwilayah Majalengka, Senin sore (18/6/2018). Sejak pagi, k‎ondisi arus balik lalu lintas pemudik dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta sejak pagi sampai sore hari cukup ramai.

Baca Juga:  Polisi Gerebek Pabrik Mi Berformalin

“Oleh karenanya saat ini diberlakukan one way atau semua lajur digunakan satu arah. Hal itu dimaksudkan untuk melancarkan arus pemudik dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta yang cukup padat.” ungkapnya.

Baca Juga:  Berikut Agenda Sidang Gugatan Prabowo di Mahkamah Konstitusi Hari Ini

Kapolres menambahkan ‎pihaknya melakukan pemantauan dari atas fly over 158 tol Cipali, kedua lajur A dan B sore ini masih diberlakukan sistem one way dari arah Jawa tengah menuju Jakarta. Arus kendaraan ramai dengan kecepatan 90 sampai 100 Km per jam.

Baca Juga:  Pantau Sejumlah Mal, Walikota Cirebon: Pengelola Harus Patuhi SOP

“Kami ingatkan kepada pemudik supaya tetap waspada dan hati-hati dengan mengutamakan keselamatan berlalu lintas. ‎Sekaligus saya berpesan, kepada petugas yang bertugas di jalur mudik untuk tetap menjalankan tugas dengan ikhlas dan  diniatkan untuk beribadah memberikan memberikan pelayanan dan pengamanan yang baik kepada masyarakat,” ungkapnya. ( Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat