Jihandak Ledakan Bom Yang Dibawa Terduga Teroris

JABARNEWS | SUBANG – Tim petugas penjinak bom berhasil meledakan 2 bom yang diduga dibawa tiga pelaku terduga teroris Pamanukan Subang, Jawa Barat.

Bom pertama diledakan sekitar pukul 16.55 WIB sedangkan Bom kedua diledakan tepat pukul 17.05 WIB,Jumat (22/6/2018).

Selama proses peledakan bom, ribuan warga di usir petugas untuk mundur sekitar 1 km dari TKP yang berjarak hanya 15 meter dari Mako Polsek Pamanukan. fly over pun ditutup sementara selama jalannya peledakan bom.

Baca Juga:  Angka Kematian Ibu Hamil di Jabar Menurun

Begitupun dengan fly over Pamanukan arus balik kendaraan pemudik terpaksa tersendat akibat jalur ditutup sementara saat dilakukan peledakan bom oleh petugas Jihandak.

Baca Juga:  Wakil DPRD Jabar : Tingkatkan Pelayanan Untuk Mengejar Pemberangkatan Haji 2020

Siang sebelumnya, sekitar pukul 14.30 WIB, tim polisi menembak mati seorang terduga teroris yang hingga saat ini belum diketahui identitasnya di Subang, tepatnya di dekat jembatan fly over Pamanukan, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Dari hasil oleh TKP petugas Jihandak Polda Jabar berhasil menemukan bahan peledak di wilayah sekitar penyergapan tersebut. Bahan peledak itulah yang telah diledakkan oleh tim penjinak bom satuan Polda Jabar.

Baca Juga:  Daftar Ke KPU, Hasanah Resmi Maju Ke Laga Pilgub Jabar 2018

Terduga teroris yang berjumlah tiga orang ini dua diantaranya berahsil diamankan petugas. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat