Sekali Melaut, Nelayan Pangandaran Raup Untung Rp 15 Juta

JABARNEWS | PANGANDARAN – Para nelayan Pangandaran tengah bergembira. Mereka mendapatkan dengan hasil tangkapan yang melimpah. Bukan hanya nelayan yang menggunakan jaring arad , namun nelayan yang menggunakan perahu compreng juga turut bahagia dengan hasil yang cukup banyak.

Ujang Kekey, anggota TPI Cikidang dari Koperasi Minasari Pangandaran mengatakan, harga ikan saat ini tengah stabil meski kondisi dollar cukup naik. Walaupun begitu, kenaikan dollar terhadap rupiah sejauh ini tidak berpengaruh pada harga ikan.

Baca Juga:  PT Siix EMS Indonesia Buka Loker Gaji Diatas 5 Juta, Cek Syaratnya Disini

“Karena harga ikan yang stabil, nelayan otomatis merasakan bagagia, apalagi hasil tangkapan nelayan Pangandaran saat ini sedang melimpah,” jelasnya.

Yusup, nelayan asal Kabupaten Cilacap Jawa Tengah mengatakan, dirinya sekali berangkat melaut mampu meraup keuntungan Rp15 juta hingga Rp25 juta. Hal itu ditengarai kondisi cuaca yang sedang bagus.

Baca Juga:  DBMPR Jabar Klaim 34 Ruas Jalan Dalam Kondisi Baik dan Siap Dilalui Pemudik

“Kita untuk saat ini bisa tangkap ikan-ikan besar seperti krapu, kakap merah, blue marlin, tenggiri dan lainnya. Soal harga di TPI tentu saja variatif sesuai dengan besar kecilnya ikan. Tapi kita sangat bersyukur harga ikan relatif stabil,” pungkasnya. (Abh)

Baca Juga:  Bagaimana Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini Jumat 13 Januari 2023

Jabarnews | Berita Jawa Barat