Daerah

Pemkab Bekasi Akan Gagas Program Makan Gratis Tiap Hari

×

Pemkab Bekasi Akan Gagas Program Makan Gratis Tiap Hari

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BEKASI – Pemerintah Kabupaten Bekasi akan mengulirkan program bantuan beri makan ke Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). Tiap harinya sebanyak 2500 penerima manfaat yang di alokasikan dari APBD 2020.

Menurut Rusdi Haryadi, Sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, menyatakan bahwa Pemkab Bekasi selain fokus pada pembangunan infrastruktur juga memberikan kepedulian sosial.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Ringkus Rampok Sadis Spesialis Bobol Toko

“Sepatutnya memang memberi kepedulian terhadap para PMKS baik lansia, anak yatim maupun penyandang disabilitas,” ujar Rusdi, dilansir dari beritacikarang, Rabu (20/11/2019).

Selain itu, Rusdi menyampaikan untuk program permakanan bagi para PMKS sudah diajukan oleh Dinas Sosial Kabupaten Bekasi untuk dianggarkan di APBD 2020 sebesar Rp 5 miliar yang dialokasi untuk 2500 penerima manfaat.

Baca Juga:  Jadwal Pemadaman Listrik di Plered Purwakarta, Kamis 21 April 2022

“Pola pendistribusiannya nanti by name by address dan akan dititip kepada yayasan atau panti yang sudah bermitra dengan Dinsos, jumlah sekitar 50 yayasan atau panti,” kata dia.

Baca Juga:  Kota Bandung Punya Cara Baru Atasi Sampah! Teknologi Canggih Ini Mulai Jalan 21 Juni!

Rusdi berharap dengan adanya bantuan tersebut, sesuai amnat UUD 1945, Pemerintah Kabupaten Bekasi yang nantinya bisa meringanakan beban penerima.

“Pemerintah harus hadir jadi tidak perlu dipersulit” ujarnya. (Red)

Tinggalkan Balasan