Nasional

Ikut Amankan Pilkada Kabupaten Bandung, Polres Cimahi Siapkan 450 Personel

×

Ikut Amankan Pilkada Kabupaten Bandung, Polres Cimahi Siapkan 450 Personel

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | CIMAHI – Jajaran Polres Cimahi memperketat pengawasan dan pengamanan wilayah terkait penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Pasalnya, wilayah Kecamatan Margaasih yang secara administratif masuk ke Kabupaten Bandung berada di wilayah hukum Polres Cimahi. Apalagi, tahapan pilkada tengah di masa kampanye.

Kapolres Cimahi AKBP M Yoris Maulana Yusuf Marzuki mengatakan pihaknya sudah melakukan pengawalan pengamanan sejak tahapan pendaftaran hingga proses pemungutan suara nanti.

Baca Juga:  Masjid Agung Ciamis Pastikan Gelar Salat Idul Fitri

“Untuk pengamanan wilayah Margaasih memang jadi tanggung jawab kita. Mulai dari tahap pendaftaran, kampanye, sampai proses pemungutan suara nanti akan dikawal,” kata Yoris, Jumat (2/10/2020).

Baca Juga:  Soal Penerapan Mini Lockdown di Kota Bandung, Oded: Saya Akan Bahas Dulu

Sementara saat pelaksanaan tahapan kampanye, pihaknya menerjunkan sekitar 450 personel dari total 1.300 personel Polres Cimahi.

“Kami juga ikut mengamankan tahapan kampanye, seperti mengawasi kegiatannya dan menerjunkan personel sebanyak 450 orang. Saat ini fokus pengamanan masih di tahapan kampanye,” jelasnya.

Jika selama pelaksanaan kegiatan kampanye ditemukan pelanggaran termasuk pelanggaran protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19, maka akan dilakukan penindakan.

Baca Juga:  Ih Ngeri, Truk Lindas Pengendara Ninja

“Sampai saat ini belum ada laporan adanya pelanggaran kampanye. Tapi kalau sampai ada indikasi pelanggaran nanti akan ditindak oleh tim khusus yang kami bentuk,” tandasnya. (Yoy)

Tinggalkan Balasan