Daerah

Seorang Pulang dari Jakarta, Akhirnya Ada 19 Warga Desa Positif Covid-19

×

Seorang Pulang dari Jakarta, Akhirnya Ada 19 Warga Desa Positif Covid-19

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG BARAT – Sebanyak 19 orang di satu desa terkonfirmasi positif Covid-19 setelah menjalani swab test. Mereka merupakan warga Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB)

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) KBB Hernawan Widjajanto mengatakan, 19 warga Cilame tersebut terpapar Covid-19 dari seorang warga positif Covid-19 yang telah bepergian ke luar daerah.

Baca Juga:  Ramalan Cuaca Kota Bandung, Jumat 13 Mei 2022

“Jadi awalnya itu ada satu orang yang positif Covid-19 setelah pulang dari Jakarta, terus menular ke bapak dan ibunya. Akhirnya, sekeluarga itu positif,” kata Hernawan di Ngamprah, Jumat (13/11/2020).

Setelah tahu bahwa satu keluarga di Cilame positif Covid-19, terang dia, Dinkes kemudian melakukan tracing kontak erat. Dari hasil tracing, semua yang melakukan kontak erat dilakukan swab test.

Baca Juga:  Soal Bendungan Cipanas, Ma'ruf Amin Minta Manfaatkan Potensi Curah Hujan

“Dari hasil tracing kontak erat yang kemudian kami lakukan swab test, total yang terkonfirmasi positif ada 19 orang. Itu termasuk sekeluarga yang jadi sumber penularan Covid-19,” terangnya.

Hernawan mengatakan, saat ini masih ada dua orang di antara mereka yang dirawat di rumah sakit. Sementara sisanya masih menjalani isolasi secara mandiri di rumahnya masing-masing.

Baca Juga:  Polisi Akan Kedepankan Restorative Justice Soal Kasus Perundungan di Bogor

“Sebetulnya kami sudah siapkan ruang isolasi di RSUD Cikalongwetan, tapi mereka yang isolasi mandiri belum mau dipindahkan ke rumah sakit,” kata Hernawan.

“Kami minta bantuan ke Satgas Covid-19 desa untuk membujuk mereka, biar mau diisolasi di rumah sakit. Jadi, itu biar lebih mudah pengawasannya,” katanya melanjutkan. (Yoy)

Tinggalkan Balasan