Daerah

Fasilitas Rapid Test Antigen, Polisi Cianjur Periksa Kendaraan Melintas

×

Fasilitas Rapid Test Antigen, Polisi Cianjur Periksa Kendaraan Melintas

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | CIANJUR– Sebagai upaya memutus mata rantai penularan Covid-19, jelang libur panjang Natal dan tahun baru (Nataru) 2021 Polres Cianjur memeriksa sejumlah kendaraan akan melintasi di kawasan puncak.

Kabag Ops Polres Cianjur AKP Muhammad Alan Haikel mengatakan, hal tersebut antisipasi peningkatan kendaraan hari libur panjang Nataru, beserta intansi terkait, menggelar pemeriksaan kendaraan.

“Ya, pemeriksaan dilakukan kepada para pengunjung. Khususnya warga dari luar daerah,” katanya, Minggu (27/12/2020).

Baca Juga:  Diajak Ridwan Kamil Kunjungi Galeri Rasulullah SAW di Raya Al Jabbar, Ustadz Abdul Somad Bilang Begini

Ia menyampaikan, jadi dilakukan pemeriksaan kepada para pengunjung khususnya untuk luar kota, untuk kendaraan dari luar kota diharuskan untuk memiliki surat khusus bebas dari Covid-19.

“Seperti surat keterangan negatif hasil rapid test antigen,” ujar AKP Alan.

Ia menyambungkan, untuk pengendara tidak memiliki surat keterangan bebas dari Covid-19 akan diputarbalikkan dan dihimbau untuk kembali ke rumah wilayah masing-masing.

Baca Juga:  Tol Japek Dinilai Bisa Percepat Waktu Tempuh Kendaraan Golongan I

Masih ujarnya, upaya langkah tegas petugas diambil, agar kawasan wisata Puncak, Cianjur tidak menjadi munculnya klaster-klaster baru penyebaran Covid-19.

“Sebagai upaya memutus mata rantai dan peningkatan kasus baru Covid-19,” jelasnya.

Kabag Ops Polres Cianjur menginformasikan, untuk masyarakat dari luar Cianjur memiliki urusan sangat penting, Polres Cianjur beserta Gugus Tugas Covid-19 Cianjur telah menyiapkan fasilitas rapid tes antigen gratis.

Baca Juga:  Petinggi Sunda Empire Ditangkap, Ini Kata GP Ansor Bekasi

“Jadi untuk rapid tes antigen disini kita nilai dulu kepentingannya,” imbuhnya.

Terakhir, AKP Alan menambahkan, misalkan sangat urgen telah menyediakan fasilitas rapid tes antigen. Dan, untuk kegiatan pemeriksaan Polres Cianjur beserta intansi terkait lainnya akan terus dilakukan.

“Ya, selama libur panjang nataru,” pungkasnya.

Penulis: Mamat Mulyadi

Tinggalkan Balasan