Harga Telur di Pasar Guntur Garut Naik, Pedagang Ungkap Penyebabnya Karena Ini

Ilustrasi, Telur, (Foto: Istimewa)

JABARNEWS | GARUT – Harga telur di Pasar Induk Guntur Garut mengalami kenaikan. Ugun, salah seorang pedagang menyebutkan kenaikan akibat dari melonjak harga pakan ayam.

“Harga pakan ayam petelur lagi naik per karung, makanya harga telur juga ikut naik,” katanya dikutip dari jabar.suara.com, Selasa (15/3/2022).

Baca Juga:  Herman Suherman Minta Puskesmas se-Cianjur Tetap Beroperasi saat Lebaran, Sanksinya Mengerikan

Ia mengaku, berdasarkan informasi yang diketahuinya dari pemasok, kenaikan ini karena pengaruh harga pakan ayam dari semula Rp 345ribu menjadi Rp 370 ribu per karung.

Baca Juga:  Umar Zunaidi Ingatkan Umat Islam Tebing Tinggi Jangan Meninggalkan Alquran

Menurutnya, kenaikan harga telur ayam kerap terjadi menjelang bulan Ramadan. Saat ini, harga telur ayam yakni Rp 24.000 per kilo, sebelumnya Rp23.000 per kilonya.

Baca Juga:  Informasi Jadwal Imsak Hari Ke-25 Untuk Wilayah Kabupaten Purwakarta

Meski demikian, biasanya harga telur ayam kembali turun atau normal memasuki pertengah bulan Ramadan. Namun akan kembali melonjak menjelang lebaran.