Nasional

Berakhir Damai, Iko Uwais dan Rudi Sepakat Cabut Laporan Polisi

×

Berakhir Damai, Iko Uwais dan Rudi Sepakat Cabut Laporan Polisi

Sebarkan artikel ini
Karikatur Aktor Iko Uwais. (Foto: Dodi/JabarNews).

JABARNEWS | BEKASI – Kasus dugaan penganiayaan yang menyeret nama aktor laga Iko Uwais berakhir damai. Hal ini diungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.

Baca Juga:  Tak Terima Ditegur Merokok, Seorang Pria di Bekasi Bacok Calon Ipar hingga Tewas

Dia menerangkan, kedua belah pihak yakin pelapor dan terlapor sepakat untuk berdamai setelah diadakan mediasi. Bahkan keduanya pun sepakat mencabut laporan.

Diterangkannya, pertemuan Iko Uwais dan pelapor atas nama Rudi itu terjadi pada Senin (11/7/2022).

Baca Juga:  Ini Kronologi Perundungan Siswa di Cianjur: Korban Disuruh Sujud sambil Cium Kaki

“Hasil mediasi semalam ini disepakati oleh dua belah pihak yaitu menemukan titik temu perdamaian,” ujarnya, Selasa (12/7/2022).

Zulpan menambahkan kedua belah pihak juga telah sepakat untuk mencabut laporan masing-masing yaitu Iko Uwais yang melaporkan terkait dugaan pencemaran nama baik dan Rudi yang melaporkan terkait dugaan penganiayaan.

Baca Juga:  PLN Setorkan Dividen dan Pajak ke Negara, Jumlahnya Capai Puluhan Triliun
Pages ( 1 of 3 ): 1 23

Tinggalkan Balasan