Nasional

Ahmad Heryawan Siap Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024

×

Ahmad Heryawan Siap Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024

Sebarkan artikel ini
Ahmad Heryawan
Wakil Ketua Dewan Majelis Syura Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Heryawan. (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Wakil Ketua Dewan Majelis Syura Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Heryawan mengaku siap menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Pria yang akrab disapa Aher mengatakan bahwa dirinya sangat siap untuk mendampingi bakal calon presiden (bacapres) dari Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP), Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Baca Juga:  Soal Perpanjangan Libur Sekolah, Uu Ruzhanul Ulum: Untuk Urai Arus Balik Lebaran

“Kalau ditanya apakah saya siap? Siap! tinggal menunggu keputusan nanti yang dipilih Pak Anies siapa dan kita belum tahu sampai sekarang,” kata Mantan Gubernur Jabar dua periode ini di Kota Bandung, Sabtu (6/5/2023).

Baca Juga:  Industri Kreatif di Bandung Sangat Potensial, Kofaba Diharapkan Jadi Wadah Bagi Hobi Anak Muda

Dia menjelaskan, seluruh partai politik (parpol) yang tergabung dalam koalisi telah bersepakat menyerahkan pilihan bacawapres kepada Anies Baswedan. Sehingga, pihaknya hanya tinggal menunggu hasil keputusan tersebut.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Jumat 27 Januari 2023

“Sampai sekarang belum keluar pilihan tersebut, mungkin di kantongnya Pak Anies Baswedan sudah ada bacawapres-nya,” jelasnya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2