Laparoskopi Ginekologi, Tindakan Bedah Yang Minim Sayatan, Apa Saja Keunggulannya?

Ilustrasi laparoskopi ginekologi, tindakan bedah yang minim sayatan pada pasien (Foto: Siloam Hospitals)
Ilustrasi laparoskopi ginekologi, tindakan bedah yang minim sayatan pada pasien (Foto: Siloam Hospitals)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Penggunaan teknologi dalam dunia kedokteran saat ini semakin berkembang pesat, dengan adanya terobosan-terobosan sebagai upaya untuk menangani masalah kesehatan pasien.

Salah satu terobosan dalam bidang ginekologi yaitu hadirnya prosedur Laparoskopi. Prosedur ini termasuk dalam metode pembedahan minimal invasive (minim sayatan) yang digunakan untuk terapi maupun pemeriksaan organ reproduksi wanita.

Baca Juga:  BJB Soccer Festival Sukses Digelar, Lahirkan Bibit Unggul Atlet Sepak Bola

Secara umum, laparoskopi adalah prosedur pembedahan yang dilakukan untuk menangani sejumlah gangguan di organ perut dan panggul, seperti perlengketan, kista dan miom. Namun, prosedur ini bisa juga digunakan untuk mengambil jaringan sampel biopsy.

Baca Juga:  Nonton Konser Musik Digicash PlayList Live Festival 2.0 Semakin Seru, Banyak Promo Pakai DIGI dan DigiCash

Prosedur laparoskopi ginekologi telah tersedia di Siloam Hospitals Purwakarta dan dilakukan oleh dokter spesialis kebidanan dan kandungan, dr. Arko Pradipta, Sp.OG, D.MAS yang berpengalaman di bidangnya.

Baca Juga:  BPD Sumut dan BPD Kalteng Studi Banding, Bank Bjb Siap Berkolaborasi

Prosedur ini dilakukan dengan metode minimal invasif dan tanpa memerlukan pembedahan terbuka, yaitu hanya dengan membuat sebuah sayatan kecil sebagai jalan untuk memasukkan alat berbentuk tabung panjang dan tipis bernama laparoskop.