Bambang Tirtoyuliono Minta Warga Kota Bandung Rayakan Malam Takbir di Masjid Tanpa Konvoi dan Mercon

Bambang Tirtoyuliono
Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Untuk menjaga ketertiban dan keselamatan selama perayaan Malam Takbiran menjelang Idulfitri 1445H, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengimbau wartai tak konvoi dan menyalakan mercon dan kembang api.

Baca Juga:  KPU Garut Buka Pendaftaran Calon Bupati dari Jalur Perseorangan di Pilkada 2024

Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengatakan bahwa pentingnya keamanan dan ketertiban pada malam takbir menjelang Idulfitri 1445H.

“Kami mengimbau warga untuk menjaga ketenangan dan keselamatan dengan menghadiri takbiran di masjid-masjid terdekat. Hindari konvoi atau kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum,” kata Bambang dalam keterangan yang diterima, Selasa (9/4/2024).

Baca Juga:  Kota Bandung Siap Jadi Tuan Rumah Liga IBL Playoff Musim 2022, Jumlah Penonton Tetap Dibatasi

Imbauan ini juga sebagai bagian dari upaya Pemkot Bandung dalam memastikan kelancaran ibadah dan keamanan selama perayaan Idulfitri.

Selain itu, imbauan tersebut didasarkan pada komitmen bersama dalam menjalankan regulasi ketentraman dan ketertiban umum serta kebiasaan baru pengelolaan sampah Kota Bandung.

Baca Juga:  Unjuk Rasa di Mapolda Jabar Ricuh, Ketum DPP GMBI: Saya Siap Bertanggung Jawab