JABARNEWS | BANDUNG – Wakil Ketua DPRD Jawa Barat MQ Iswara menyatakan dukungannya terhadap langkah Gubernur Dedi Mulyadi dalam mengakselerasi pembenahan tata ruang dan pengelolaan lingkungan hidup di Jawa Barat. Langkah ini dianggap strategis untuk mencegah bencana ekologi yang kian berpotensi terjadi akibat pesatnya pembangunan di kawasan terbuka hijau.
Menurut Iswara, penataan ruang yang baik menjadi kunci untuk menjaga keseimbangan alam di tengah pertumbuhan infrastruktur yang cepat.
“Kita harus segera meminimalisir depresiasi kualitas lingkungan. Karena kita tidak kuasa mengembalikan kondisi lingkungan agar kembali seperti dulu,” ujarnya di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Kamis (9/10/2025).
Ia menjelaskan, langkah Pemprov Jawa Barat dalam melakukan pembenahan tata ruang dan lingkungan hidup telah selaras dengan regulasi nasional, yakni UU Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup serta UU Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang.
“Segala bentuk pembangunan harus mengacu pada daya dukung dan daya tampung lingkungan. Itu sudah diatur dengan jelas dalam dua undang-undang tersebut,” kata Iswara.