Daerah

Banjir Luapan Sungai Citarum dan Cibeet Rendam 3.162 Rumah di 26 Desa Karawang

×

Banjir Luapan Sungai Citarum dan Cibeet Rendam 3.162 Rumah di 26 Desa Karawang

Sebarkan artikel ini
Desa Firdaus
Ilustrasi banjir. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | KARAWANG – BPBD Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mencatat banjir akibat meluapnya Sungai Citarum dan Sungai Cibeet telah merendam ribuan rumah warga yang tersebar di sejumlah wilayah Karawang.

Wakil Bupati Karawang Maslani mengatakan banjir telah berlangsung sejak beberapa hari terakhir dan wilayah terdampak terus meluas akibat meningkatnya debit air sungai.

Baca Juga:  Ada Retakan Serius di Tanggul Sungai Citarum Karawang, BPBD Sebut Perlu Penanganan Segera

“Banjir di Karawang sudah berlangsung beberapa hari dan saat ini daerah terdampak semakin meluas karena meluapnya Sungai Citarum, Sungai Cibeet, serta beberapa sungai lainnya,” ujar Maslani di Karawang, Senin (19/1/2026).

Baca Juga:  Bupati Karawang Tegaskan Optimalisasi Drainase sebagai Solusi Atasi Banjir

Berdasarkan data BPBD Karawang, sebanyak 3.162 rumah terendam banjir yang tersebar di 26 desa pada 12 kecamatan. Sementara jumlah warga terdampak mencapai 13.400 orang.

Baca Juga:  Banjir Rob Rendam Ribuan Rumah di Karawang, Delapan Kecamatan Terdampak

Maslani menegaskan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), khususnya BPBD, harus meningkatkan kesiapsiagaan dalam penanganan bencana banjir. Ia juga menekankan pentingnya penyaluran bantuan logistik yang tepat sasaran.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23