“Pengunjung dapat memperoleh edukasi sekaligus mencoba berbagai layanan, mulai dari cuci emas, pengujian dan penaksiran emas, layanan gadai dan setor emas fisik, ATM Emas, hingga aktivasi Aplikasi Tring! melalui Digital Corner dan PEVITA Metahuman sebagai media komunikasi interaktif,” jelas Eka.
Sejalan dengan hal tersebut, Direktur Pemasaran, Penjualan & Pengembangan Produk PT Pegadaian, Selfie Dewiyanti, menuturkan bahwa kehadiran Tring! Digital Lounge di ruang publik strategis diharapkan mampu memperkuat brand Pegadaian sebagai pionir layanan Bank Emas Pegadaian di Indonesia.
“Digital Lounge ini merupakan bentuk komitmen Pegadaian untuk terus beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat serta menghadirkan layanan keuangan digital yang inklusif, cepat, dan mudah diakses,” ungkap Selfie.
Menanggapi inovasi tersebut, Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil X Jawa Barat, Eko Supriyanto, menyatakan dukungan penuh terhadap kehadiran Tring! Digital Lounge sebagai representasi wajah baru transformasi digital Pegadaian.
“Kami di Pegadaian Kanwil X Jawa Barat sangat mengapresiasi kehadiran Tring! Digital Lounge. Inovasi ini menunjukkan bahwa Pegadaian semakin relevan dengan gaya hidup masyarakat modern, khususnya di Jawa Barat yang dikenal adaptif terhadap teknologi digital,” ujar Eko di Bandung, Rabu (21/1/2026).





