Daerah

Dedi Mulyadi Desak Polisi Ungkap Dalang Perusakan Kebun Teh Pangalengan

×

Dedi Mulyadi Desak Polisi Ungkap Dalang Perusakan Kebun Teh Pangalengan

Sebarkan artikel ini
Dedi Mulyadi desak polisi ungkap dalang perusakan kebun teh Pangalengan
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi (Foto: Net)

Kapolresta Bandung Kombes Aldi Subartono mengatakan, penetapan tersangka dilakukan setelah rangkaian penyelidikan dan penyidikan oleh kepolisian.

“Untuk perkara perusakan lahan kebun teh Pangalengan milik PTPN, sampai hari ini kami telah menetapkan enam orang sebagai tersangka,” ujar Aldi di Mapolresta Bandung, Jalan Bhayangkara, Soreang, Rabu (10/12/2025).

Baca Juga:  ASN Jabar Bisa Cuti untuk Merawat Ibu, Ini Penjelasan Gubernur Dedi Mulyadi

Dari enam tersangka tersebut, dua orang diketahui berperan sebagai pemodal dan mandor. Polisi mengungkap aktor utama yang diduga memberikan dana untuk aksi perusakan kebun teh adalah pria berinisial AB (55).

Baca Juga:  Efisiensi APBD Jabar Capai Rp5,4 Triliun, Dedi Mulyadi Ubah Belanja Tak Penting Jadi Manfaat Nyata

“Aktor utamanya inisial AB sebagai pemberi dana, sementara tersangka AD (44) berperan sebagai mandor yang mengoordinasikan pekerja,” kata Aldi.

Empat tersangka lainnya, yakni AM (42), UI (28), AS (43), dan US (38), berperan sebagai pekerja yang melakukan pemotongan tanaman teh di area perkebunan. Seluruh tersangka kini ditahan di Mapolresta Bandung untuk kepentingan penyidikan.(red)

Baca Juga:  Polisi Amankan Empat Orang Terkait Kasus Jual Beli Obat Terlarang di Sumedang
Pages ( 3 of 3 ): 12 3