Daerah

DLH Jawa Barat Tegaskan Patuh Larangan Insinerator, Kaji Teknologi Pengolahan Sampah Ramah Lingkungan

×

DLH Jawa Barat Tegaskan Patuh Larangan Insinerator, Kaji Teknologi Pengolahan Sampah Ramah Lingkungan

Sebarkan artikel ini
ESDM Jabar
Kepala DLH Jawa Barat Ai Saadiyah Dwidaningsih. (Foto: Rian/JabarNews).

Sebagai pengganti insinerator, DLH mempertimbangkan sejumlah opsi, di antaranya mengaktifkan kembali Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPS3R), pengomposan skala kawasan, serta pemanfaatan energi dari sampah.

“Kapasitas dan skala pengolahan menjadi pertimbangan utama agar penerapan teknologi baru ini dapat berjalan efektif di Jawa Barat,” tegasnya.

Baca Juga:  DLH Jabar Ungkap Penyebab Hujan Debu di Citeureup Bogor

Meski teknologi menjadi bagian penting dari solusi, Ai menilai akar persoalan sampah justru berada di sektor hulu. Karena itu, ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam memilah dan mengurangi sampah sejak dari sumbernya, terutama sampah rumah tangga.

Baca Juga:  Sebabkan Hujan Debu di Bogor, DLH Jabar: PT Indocement Langgar SOP!

Upaya pengendalian di hulu dinilai lebih efektif dalam menekan timbulan sampah sebelum masuk ke tahap pengolahan akhir. Di sisi lain, kebijakan pusat yang semakin ketat juga menghadirkan tantangan bagi pemerintah daerah untuk menyeimbangkan antara penerapan teknologi yang aman dan perubahan perilaku masyarakat.

Baca Juga:  Pengelola Pergi, Nasib Pantai Tirtamaya di Indramayu Akan Seperti Ini

“Persoalan sampah tidak bisa hanya diselesaikan di hilir. Perubahan perilaku masyarakat menjadi kunci utama, terlebih setelah adanya larangan penggunaan insinerator di Jawa Barat,” pungkas Ai. (Red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Pages ( 2 of 2 ): 1 2