Daerah

Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Paling Tinggi di Pilgub Jabar, Capai 75,7 Persen

×

Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Paling Tinggi di Pilgub Jabar, Capai 75,7 Persen

Sebarkan artikel ini
Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan bersiap mendaftar ke KPUD Jabar sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat
Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan bersiap mendaftar ke KPUD Jabar sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat

JABARNEWS | BANDUNG – Elektabilitas Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan (Dedi-Erwan) unggul jauh dibanding kandidat lainnya di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jabar.

Hal itu berdasarkan hasil survei terbaru yang diungkap lembaga survei Indikator Politik Indonesia, Senin (14/10/20204).

Baca Juga:  Akun Facebook dengan 11 Juta Pengikut Dikendalikan Pihak Lain: KDM Lapor Polisi

Survei yang dilakukan pada 3 Oktober sampai 12 Oktober 2024 ini melibatkan 1.200 orang dari Jawa Barat. Adapun metode survei dilakukan dengan wawancara tatap muka.

Baca Juga:  Sempat DPO, Pemuda yang Lakukan Rudapaksa Terhadap Anak di Bawah Umur Ditangkap Polisi

Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode simple random sampling. Margin of error survei kurang lebih 2,9 persen dan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan bahwa elektabilitas Dedi-Erwan mencapai 75,7%. Disusul pasangan Akhmad Syaikhu-Ilham Habibie 13,8 persen. Sementara elektabilitas dua kandidat lainnya (Jeje-Ronal dan Adang-Gita) di bawah 3 persen.

Baca Juga:  Survei PWS Soal Cawapres: Elektabilitas Ridwan Kamil Kalahkan Airlangga Hartarto
Pages ( 1 of 3 ): 1 23