Daerah

Heboh! Warga di Asahan Temukan Bayi Laki-Laki di Teras Rumah

×

Heboh! Warga di Asahan Temukan Bayi Laki-Laki di Teras Rumah

Sebarkan artikel ini
Penemuan Bayi
Ilustrasi perdagangan bayi. (Foto: Ist/Net).

JABARNEWS | ASAHAN – Warga Dusun 2, Desa Mekar Sari, Kecamatan Buntu Pane, Kabupaten Asahan dihebohkan dengan ditemukannya sosok bayi berjenis laki-laki di teras rumah warga.

Ratiem, pemilik rumah sempat terkejut mendengar suara tangisan bayi dekat rumahnya. Merasa penasaran, dia langsung keluar dan mencari tahu asal mula suara tangisan bayi tersebut.

Baca Juga:  Duh, Oknum Polisi di Garut Tidak Masuk Kerja 200 Hari dan Terbukti Maling Motor 4 Kali

“Awalnya ada suara tangisan bayi, begitu keluar rumah aku melihat sosok bayi diletakkan di teras rumah,” ucapnya, Senin (15/5/2023).

Terpisah, Kapolsek Prapat Janji, AKP JT Siregar membenarkan adanya temuan sosok bayi laki-laki dibuang di depan rumah warga di Dusun 2, Desa Mekar Sari. Atas laporan itu, pihaknya langsung ke TKP untuk melakukan penyelidikan.

Baca Juga:  SBY Ingatkan Pemerintah Kendalikan Belanja Negara, Tunda Proyek Tidak Urgent

“Kondisi bayi saat ditemukan diletakkan beralas kain dan tanpa busana, tali pusarnya masih ada,” paparnya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2