Daerah

MUI Jabar Kecam Ajaran Umi Cinta di Bekasi yang Janjikan Surga Rp1 Juta

×

MUI Jabar Kecam Ajaran Umi Cinta di Bekasi yang Janjikan Surga Rp1 Juta

Sebarkan artikel ini
Umi Cinta
Umi Cinta. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat mengecam ajaran yang disampaikan Umi Cinta di sebuah rumah ibadah Perumahan Dukuh Zamrud, Cimuning, Mustika Jaya, Kota Bekasi. Ajaran tersebut menjanjikan masuk surga dengan membayar Rp1 juta, yang dinilai menyesatkan dan bertentangan dengan ajaran Islam.

Baca Juga:  Eks Pejabat Tata Ruang Bekasi Mangkir Panggilan KPK, Terancam Dijemput Paksa?

Sekretaris MUI Jabar, Rafani Achyar, menegaskan praktik semacam itu tidak dibenarkan.

“Ajaran yang menyebut surga bisa ditebus dengan uang tidak sesuai Islam. Apalagi jika berdampak pada perilaku sosial seperti istri melawan suami atau anak membangkang orang tua,” ujarnya di Bandung, Kamis (14/8/2025).

Baca Juga:  Tunggu Dilantik Jadi Bupati, Om Zein Akan Gratiskan Lagi Diorama dan Taman Air Mancur Sribaduga Purwakarta

Rafani menambahkan fenomena ini mirip dengan kasus “Surga Eden” di Cirebon pada awal 2010-an. Ia meminta MUI Kota Bekasi segera mengkaji ajaran tersebut dan aparat penegak hukum menindaklanjuti bila ada bukti pelanggaran.

Baca Juga:  Lembaga Pemuda di Cianjur Soroti Perencanaan Anggaran Desa yang Tidak Matang

Ketua MUI Kota Bekasi, Saifuddin Siroj, mengatakan pihaknya telah memanggil Putri Yeni alias Umi Cinta untuk klarifikasi. Pemanggilan dilakukan setelah Forkopimda Kota Bekasi menggelar pertemuan bersama warga.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2