Daerah

Promosikan Rock Island, Jurnalis Sumatra Utara Pilih Cara Langka Ini

×

Promosikan Rock Island, Jurnalis Sumatra Utara Pilih Cara Langka Ini

Sebarkan artikel ini
PFI Medan menggelar pameran foto di destinasi wisata alam tebing batu Rock Island, Bukit Lawang.(Istimewa).

JABARNEWS I LANGKAT – Pewarta Foto Indonesia (PFI) Medan kembali menggelar pameran foto merupakan hasil karya para jurnalis foto di Sumatra Utara yang tergabung pada PFI Medan digelar di tebing batu alam Rock Island, Bukit Lawang, Kabupaten Langkat

Baca Juga:  Ganti Password WiFi, Pengurus Mesjid di Medan Dikejar Pemuda Berparang

“Pertama kali di dunia pameran foto digelar di tebing batu,” kata Ketua PFI Medan, Rahmad Suryadi, Minggu (20/2/2022).

Dijelaskannya, pameran foto di dalam rangka hari pers nasional dan hari ulang tahun PFI Medan ke-18. Sekaligus untuk mempromosikan destinasi wisata alam tebing batu Rock Island, Bukit Lawang, Kabupaten Langkat.

Baca Juga:  Kebakaran Hanguskan 10 Rumah di Batubara, Polisi Bawa Barang Bukti Seng

“Dipilihnya tebing batu sebagai media alam untuk pameran foto, ini membuktikan para anggota PFI Medan sangat dekat dengan alam,” ucapnya.

Baca Juga:  Raih Cashback dan Hadiah Menarik dengan Program Agen bjb BiSA! MAJU

Terpisah, pengelola tebing alam Rock Island Bukit Lawang, Alex Alzuhri sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh PFI Medan menjadikan tebing batu menjadi lokasi pameran foto.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan