Daerah

Tanggapi Dedi Mulyadi Soal Larangan Study Tour, Komite SMAN 6 Depok; Ngga Bisa Seenaknya Asal Ngomong

×

Tanggapi Dedi Mulyadi Soal Larangan Study Tour, Komite SMAN 6 Depok; Ngga Bisa Seenaknya Asal Ngomong

Sebarkan artikel ini
SMAN 6 Depok
SMAN 6 Kota Depok. (foto: net)

JABARNEWS | DEPOK – Komite SMAN 6 Depok merespons pernyataan Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, terkait besarnya biaya Kunjungan Objek Belajar (KOB) atau study tour yang disebut mencapai Rp5,5 juta.

Ketua Komite SMAN 6 Depok, Eko Pujianto, menyatakan bahwa informasi yang disampaikan oleh Dedi Mulyadi tidak akurat dan dapat menyesatkan masyarakat. Ia menduga gubernur terpilih tersebut menerima data yang kurang tepat.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi Siapkan Pergub Larangan Alih Fungsi Lahan

“Saya rasa Kang Dedi mendapatkan informasi yang keliru. Sebelum mengeluarkan pernyataan, sebaiknya dilakukan verifikasi terlebih dahulu agar tidak menimbulkan kesalahpahaman,” ujar Eko kepada awak media, Sabtu (15/2).

Baca Juga:  Baru Dilantik Jadi Menag, Gus Yaqut Diminta Perhatikan Kerukunan Beragama di Jabar

Eko menjelaskan bahwa study tour ini bukan sekadar kegiatan wisata, melainkan bagian dari kurikulum yang telah berjalan sejak lama.

Program study tour ini, menurut Eko, merupakan implementasi dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), yaitu metode pembelajaran lintas disiplin yang bertujuan membangun kompetensi dan karakter siswa.

Baca Juga:  Bupati Garut Anggarkan Rp1,7 Miliar untuk Penanganan Dampak Bencana di Lima Kecamatan
Pages ( 1 of 5 ): 1 23 ... 5