DPRD JabarPersib

DPRD Jabar Meledak! Persib Bandung Juara Usai Bantai Madura United

×

DPRD Jabar Meledak! Persib Bandung Juara Usai Bantai Madura United

Sebarkan artikel ini
Nonton bersama (Nobar) Persib Bandung VS Madura United di DPRD Provinsi Jawa Barat meledak alias meriah pada Jumat (31/5/2024). (Foto: Rian/JabarNews).
Nonton bersama (Nobar) Persib Bandung VS Madura United di DPRD Provinsi Jawa Barat meledak alias meriah pada Jumat (31/5/2024). (Foto: Rian/JabarNews).

Sampai menit ke-25, Madura United masih mendominasi penguasaan bola. Namun, Laskar Sape Kerrap masih kesulitan menembus benteng pertahanan Maung Bandung.

Persib nyaris mencetak gol di menit ke-40 melalui aksi Ciro Alves. Namun sayang tendangannya berhasil dipatahkan oleh Lucas Frigeri. Skor 0-0 menutup jalannya babak pertama.

Baca Juga:  Berharap Prabowo-Gibran Menang di Pilpres 2024, Ridwan Kamil Ingin Partai Golkar Juara di Jabar

Di awal babak kedua, Madura United masih on fire, ogah menurunkan tempo permainan. Tetapi pertahanan yang dilakukan Persib masih rapat, dan sulit ditembus Laskar Sape Kerrap.

Apes bagi Madura United, gawang mereka bobol saat mereka asyik menyerang. Melalui skema serangan balik, Ciro Alves melepaskan tembakan keras yang ditepis Frigeri. Namun sayang bola muntah jatuh di dekat kaki David da Silva dan sang striker tidak kesulitan menceploskan bola ke gawang Madura United. Skor 1-0 untuk keunggulan Persib.

Baca Juga:  Bey Machmudin: Seluruh Jembatan Layang di Kota Bandung Ditutup saat Malam Tahun Baru

Tertinggal 1-0, Madura United meningkatkan intensitas serangan mereka. Serangan mereka benar-benar mengancam gawang Persib, namun ketangguhan Kevin Mendoza di bawah gawang Pangeran Biru membuat Madura United tak urung mencetak gol.

Baca Juga:  DPRD Jabar Janji akan Sampaikan Aspirasi Kesejahteraan Buruh Hingga DPR RI
Pages ( 4 of 5 ): 123 4 5