Begini Cara Memilih Bibit Kacang Panjang Yang Unggul

JABARNEWS | BANDUNG – Kacang panjang merupakan salah satu sayuran favorit yang banyak digunakan untuk membuat berbagai hidangan di Indonesia. Cara memilih benih kacang panjang juga tidak sulit. Kacang panjang banyak dibuat untuk hidangan sayur ataupun lalapan.

Memilih benih kacang panjang yang baik juga sangat penting karena bisa mempengaruhi pertumbuhan tanaman. Cara menanam kacang panjang juga memang cukup mudah untuk diikuti. Hal ini bisa menjadi salah satu sayuran yang dapat ditanam di rumah.

Baca Juga:  Keren! di Cirebon Ada Wisata Anti Galau Talaga Langit, Uu Ruzhanul Ulum Bilang Begini

Oleh sebab itu berikut beberapa cara memilih bibit Kacang Panjang unggul yakni:

Pertama. Pilih benih dari tanaman kacang panjang unggul – Untuk mengambil benih kacang panjang, pilih benih yang berasal dari tanaman kacang panjang unggulan. Hal ini penting agar kacang panjang yang ditanam menghasilkan tanaman yang juga berkualitas bagus.

Kedua. Pilih benih yang tidak rusak – Setelah mengambil benih dari tanaman kacang panjang unggulan, pilih benih yang tidak rusak. Hal ini penting karena benih yang rusak tidak akan bisa tumbuh dengan baik.

Baca Juga:  Gara-Gara Covid-19, Ratusan Pegawai Di Ciamis Kena PHK

Ketiga. Pilih benih dari tanaman yang bebas hama dan penyakit – Agar tanaman kacang panjang Anda benar-benar tahan terhadap hama dan penyakit, pilih benih dari tanamna yang memang terbukti bebas dari hama dan penyakit.

Pastikan tanaman tersebut memang sehat dan bisa tumbuh dengan baik. Hal ini penting karena benih yang sehat juga biasanya akan menghasilkan tanaman yang sehat.

Baca Juga:  Pengungsi Banjir Bandang Boleh Pulang, Ade Yasin: Sandang Pangan, Aman

Keempat. Pilih benih dari kacang yang sudah cukup tua – Untuk bisa tumbuh dengan baik dan cepat, pilih benih dari tanaman kacang yang sudah cukup tua. Kacang yang sudah tua akan memiliki biji dan tidak kopong.

Hal ini penting agar tanaman bisa tumbuh. Benih yang kopong tentu tidak akan bisa menghasilkan pertumbuhan tanaman kacang panjang. Dengan begitu kalian bisa mendapatkan bibit unggul. (Red)