Jelang Masa Jabatan Berakhir , Ini Pesan Plt Bupati Subang

JABARNEWS | SUBANG – Rabu 19 Desember besok, masa jabatan Plt Bupati Subang, Ating Rusnatim akan berakhir. Dengan berakhirnya masa jabatannya, Ating menyampaikan pesan khusus kepada jajaran pemerintah kabupaten (Pemkab) Subang.

Dia meminta agar pegawai bisa tetap menjaga kedisiplinan, kekompakan dan situasi yang harmonis antara atasan dan bawahan dilingkungan kerja OPD.

“Apapun yang dilakukan PNS, sorotan disiplin adalah nomor satu bagi masyarakat. Jangan kecewakan masyarakat dengan pelayanan yang diluar aturan,” ujar Ating, Selasa (18/12/2018).

Baca Juga:  Alhamdulillah, 134 Warga Cirebon Sembuh Dari Positif Covid-19

Yang lebih penting lagi lanjutnya, adalah semangat yang harus tetap ada di diri PNS.

“Kita harus semangat. Sebab masyarakat itu ingin yang terbaik, tercepat termudah bahkan bila perlu pelayanan gratis,” katanya.

“Itulah tugas pemerintah, PNS pelayanan masyarakat harus iklas, karena kita digaji pemerintah untuk melayani masyarakat. Semoga peraturan pemerintah bisa sadar akan tugas mereka,” tambahnya.

Baca Juga:  Kemenristek Gandeng Perusahaan Swasta Produksi Vaksin Covid-19, Ini Targetnya

Selain itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama menjalani tugas kurang lebih 9 bulan masih banyak kekurangan dan hal-hal yang jauh dari sempurna.

“Saya berharap seluruh ASN dapat bersinergi dengan Bupati dan Wakil Bupati yang segera dilantik. Tetap jaga kekompakan dan berperan aktif dalam mendukung visi dan misinya,” harapnya.

Selaku Plt Bupati Subang, Ating bersyukur karena diakhir jabatannya tidak meninggalkan masalah untuk bupati terpilih. Dalam artian, Subang dalam kondsi baik baik.

Baca Juga:  Pegawai Non ASN di Purwakarta Akan Dilindungi BPJAMSOSTEK

Ating berharap budaya dan semangat gotong royong tetap digelorakan, masa jabatan Bupati- dan Wakil Bupati periode 2013-2018 berakhir pada hari Rabu pada 19 Desember 2018.

“Besok, (19 Desember 2018) Bupati dan Wakil Bupati Subang terpilih Ruhimat dan Agus Maskur akan dilantik di Gedung Sate Bandung,” tutup Ating. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat