Masih Ada Pemain Yang Belum Stabil, Gomez Maklum

JABARNEWS | BANDUNG – Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez masih memaklumi bagi pemain yang kondisinya masih dibawah pemain lainnya.

Skuat Maung Bandung kembali menjalani latihan di Stadion Arcamanik Bandung, Selasa (28/8/2018). Dihari kedua ini, tiga pemain muda Persib, Agung Mulyadi, Puja Abdillah dan M.Wildan Ramdani mulai bergabung menjalani latihan.

Pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya mengatakan dihari kedua latihan pasca libur kondisi pemain dalam keadaan stabil. Bahkan Gomez pun mengku bangga dengan pasukannya yang sudah memanfaatkan waktu libur yang diberikan dengan menyempatkan diri berlatih.

Baca Juga:  Hotman Paris Bareng Asprinya Keliling Kota Bandung Dibonceng Bikers Brotherhood One Percent MC

“Kalaupun ada yang belum bisa masuk ke program latihan yang kita berikan, coach masih memaklumi. Yang penting latihan ini tidak membuat kalian jadi nomor 1 tapi kalau ada yang kurang harus mengejar sendiri,” kata Yaya di Stadion Arcamanik Bandung, Selasa (28/8/2018).

Lebih jauh tentang kondisi fisik pemain di hari kedua, Yaya menyebutkan masih dalam progres conditioning. Pada pertemuan kedua itu, lanjut dia, latihan dimulai dari aerobik, moderat kemudian mulai memasuki anaerob.

Baca Juga:  Cegah Penyebaran Corona B117, Bandara Husein Sastranegara Perketat Pengawasan

“Kita sudah masuk anerom, kemudian nanti makin kedepan kita masuk ke speed, endurance, dan reaksi,” ungkapnya.

Untuk kondisi pemain bisa seperti semula, Yaya mengaku dirinya tidak menyebutkan akan memakan waktu berapa lama. Hanya yang pasti sampai persiapan terakhir nanti pihaknya akan terus memberikan program yang sudah disebutkannya tadi. Pasalnya, kondisi fisikal ini tidak bisa lepas misalnya ini stop disini.

Baca Juga:  Hari Ini, 850 Nakes di Jabar Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis Kedua

“Semua materi itu akan tetap ada tapi mungkin nantinya program itu di kamuflase atau pola latihan yang dibuat dengan medium side game yang biasa coach bagi dengan 3 grup. Tapi sifatnya kontinyu dalam 30 menit dan itu termasuk aerobik dan semua disana. Kalau ini cenderung without the ball. Lebih terasa apalagi ini awal-awal latihan,” bebernya. (Ati)

Jabarnews | berita Jawa Barat