Pasien Positif Covid-19 Di Ciamis Bertambah Jadi Dua Orang

JABARNEWS | CIAMIS – Juru bicara pusat informasi dan koordinasi (PIK Covid-19), dr. Bayu Yudiawan menyebut bahwa kasus positif corona di Kabupaten Ciamis bertambah 1 orang menjadi dua orang positif Covid19.

“Pasien positif corona itu merupakan klaster baru, jadi sebelumnya pasien ini di datangi seorang tamu yang terindikasi positif corona, nah tamu itu merupakan klaster dari Bogor, Jawa Barat,” ujar dr. Bayu Yudiawan kepada Jabarnews.com, Kamis (9/4/2020).

Baca Juga:  Pemkot Bandung Mengubah Status Tiga BUMD Menjadi Perumda

Ia menjelaskan Pasien positif corona warga Ciamis itu seorang perempuan berusia 53 Tahun, sebelumnya ia telah menjalani test RDT dan test PCR pada (1/4/2020), dan berdasarkan hasil laboratorium Kesehatan Provinsi Jawa Barat pada (9/4/2020), hasil test itu semuanya positif.

“Tim Gugus Tugas Covid-19 Ciamis juga telah melakukan tracing terhadap orang-orang yang pernah kontak langsung dengan pasien klaster baru ini, dan kita sudah melaksanakan test terhadap orang-orang itu, dan hasil semuanya negatif,” ujarnya.

Baca Juga:  Mantul! Manfaatkan Lahan Kosong, Polresta Cirebon Hasilkan Lele dan Sayuran

Ia menuturkan bahwa pasien positif corona tersebut kondisinya sehat dan bagus, oleh sebab itu protapnya harus dilakukan isolasi mandiri di rumahnya, supaya kondisi psikis pasien tidak terganggu, sehingga dia lebih efektif dan daya tahan tubuhnya bisa lebih baik.

Baca Juga:  Nikita Mirzani Meminta Penangguhan Penahanan, Ini Alasannya

“Walaupun pasien positif corona itu menjalani isolasi mandiri, namun kita juga melakukan pemantauan dan penjagaan yang cukup ketat terhadap beliau,” ujarnya.

Sementara untuk pasien positif corona klaster F1 atau klaster pertama, kata dia kondisinya kini lumayan berangsur membaik, dan sudah dapat berkomunikasi dengan baik. (Tny)