Soal Pengendalian Inflasi, Thoriqoh Nashrullah Fitriyah Nilai Langkah Pemprov Jabar Sudah Baik

Anggota DPRD Jawa Barat asal Partai Amanat Nasional (PAN) Thoriqoh Nashrullah Fitriyah (tengah) */Humas DPRD Jawa Barat/

JABARNEWS | BANDUNG – Thoriqoh Nashrullah Fitriyah, Anggota DPRD Jawa Barat asal Partai Amanat Nasional (PAN) menilai langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar dalam pengendalian inflasi sudah cukup baik.

Baca Juga:  Yod Mintaraga Berharap OPD di Jabar Tidak Tambah Tenaga Honorer

Mulai dari koordinasi dengan kepala daerah di Jawa Barat, dengan menginstruksikan semua kepala daerah di Jawa Barat untuk fokus menjaga dan mengendalikan inflasi di daerah masing-masing selama Ramadan dan lebaran.

Baca Juga:  Woww, Bank BJB Manjakan Pengguna DIGI dan DigiCash dengan Diskon Merchant

Termasuk meminta kepala daerah di Jawa Barat untuk memastikan ketersedian dan keterjangkauan harga bahan pokok bagi masyarakat selama Ramadan dan lebaran serta upaya pengendalian inflasi lainnya.

Baca Juga:  Menuju WBBM, Kejari Jakbar Luncurkan Aplikasi 'JELAMBAR'

“Saya rasa pengendalian inflasi yang dilakukan Pemprov Jawa Barat sudah cukup baik,” kata Thoriqoh Nashrullah Fitriyah, Bandung, Sabtu 25 Maret 2023.