Kondisi Kian Membaik, Ezechiel Siap Berlaga Di Piala Presiden

JABARNEWS | BANDUNG – Menghadapi Piala Presiden 2018 yang akan digelar pada tanggal 16 Januari nanti, striker PERSIB, Ezechiel N’Douasselmengungkapkan bahwa dirinya siap untuk turun dalam laga tersebut.

Seperti diketahui sebelumnya, striker asal Chad ini mengalami cedera pada kaki kanannya saat menjalani latihan bersama Maung Bandung.

Baca Juga:  Robert Albert Target Sapu Bersih Dua Laga Sisa Liga 1

Meski masih dalam keadaan cedera, Ezechiel masuk dalam rombongan 19 pemain yang berangkat ke Batam. Di sana tim berlatih dan menjalani satu uji tanding kontra PS BP Batam di Stadion Temenggung Abdul Jamal pada hari Kamis kemarin.

Baca Juga:  Persib Bandung Lawan Arema, Duel Saudara Bekham Putra dengan Gian Zola

“Kondisi saya sudah baik dan sudah tidak ada masalah,” ujar Ezechiel, Jumat (12/1/2018).

Meskipun kondisi kakinya kini sudah membaik, namun Ezechiel tak ikut terlibat secara langsung dalam laga uji tanding tersebut. Dirinya hanya ikut berlatihan dengan menu ringan bersama timnya.

Baca Juga:  Akan Ada Kejutan Saat Launching Persib

“Kemarin saya hanya ikut latihan saja karena dokter (M. Raffi Ghani) minta saya buat beristirahat,” ucap Ezechiel.

Atas kemenangan yang diraih oleh timnya dalam laga tersebut, Ezechiel pun merasa turut bangga. (Red)

 

Sumber berita ini diambil dari persib.co.id