Persib, kata Adhitia, tengah memasuki periode krusial dengan intensitas pertandingan yang tinggi. Selain persaingan di liga domestik, Maung Bandung juga harus bersaing di kompetisi Asia.
“Kontrak diberikan hingga akhir musim dengan opsi perpanjangan sesuai evaluasi performa dan kebutuhan tim,” katanya.
Layvin Kurzawa lahir di Frejus, Prancis, pada 4 September 1992. Ia dikenal sebagai pemain multi posisi yang memiliki kemampuan distribusi bola yang baik, keberanian melakukan overlap, serta ketenangan dalam membangun serangan dari lini belakang.
Rekam jejaknya mencakup sejumlah klub Eropa seperti AS Monaco, Paris Saint-Germain, Fulham, dan Boavista. Selain itu, Kurzawa juga pernah memperkuat tim nasional Prancis pada periode 2014 hingga 2019.
Adhitia menambahkan, pengalaman bermain di level tertinggi Eropa diharapkan dapat memberi dampak positif bagi Persib, khususnya saat menghadapi fase gugur AFC Champions League Two.





